Soal Pajak Wine, Menteri Prancis Sebut Trump Gila!

Rehia Sebayang, CNBC Indonesia
30 July 2019 17:30
Ancaman Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk mengenakan pajak pada wine Prancis dinilai
Foto: Menteri Pertanian Prancis Didier Guillaume (REUTERS/Gonzalo Fuentes)
Paris, CNBC Indonesia - Ancaman Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump untuk mengenakan pajak pada wine Prancis dinilai "benar-benar gila". Demikian disampaikan Menteri Pertanian Prancis Didier Guillaume, Selasa (30/7/2019).

Pekan lalu, Trump mengancam akan menerapkan pajak pada wine Prancis sebagai pembalasan atas proposal Prancis yang bertujuan memungut pajak dari perusahaan teknologi besar AS. Perusahaan-perusahaan itu dijuluki di Perancis sebagai GAFA (Google, Amazon, Facebook, Apple).

Trump juga mengatakan wine AS lebih baik daripada wine Prancis.

"Tidak masuk akal, dalam hal perdebatan politik dan ekonomi, untuk mengatakan bahwa jika Anda mengenakan pajak pada 'GAFA', saya akan mengenakan pajak pada wine. Ini benar-benar bodoh," kata Guillaume kepada BFM TV. "Wine Amerika tidak lebih baik dari wine Prancis," tambahnya.



Sebelumnya, Trump juga telah menganggap Prancis menciptakan hambatan perdagangan yang tak adil terhadap ekspor wine asal AS.

"Prancis mengenakan biaya yang besar terhadap wine kami, sebaliknya kami mengenakan biaya yang kecil terhadap wine mereka," ujar Trump kepada CNBC seperti dilansir AFP, Selasa (11/6/2019).

Mengutip Komisi Perdagangan Internasional AS, wine asal Prancis terkena tarif impor 5,3 sen dolar AS hingga 12,7 sen dolar AS per botol. Sedangkan wine bersoda dikenakan tarif yang lebih tinggi sekitar 14,9 sen dolar AS per botol.

Wine Institute melaporkan, wine AS yang diekspor ke UE harus terkena tarif impor antara 11 sen dolar AS hingga 29 sen dolar AS per botol.

[Gambas:Video CNBC]
(miq/miq) Next Article Gara-gara Wine, Trump Kecam Keras Prancis!

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular