Redam IHSG, Ketua OJK Bakal Berkantor di BEI Mulai Besok
Jakarta, CNBC Indonesia — Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengabarkan bahwa pihaknya akan berkantor di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI) mulai besok, Kamis, (29/1/2026). Hal ini dilakukan meredam dampak sentimen global terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).
"Kami fokus reformasi, dan berjalan cepat tepat dan efektif dan untuk memastikan hal itu mulai besok kami akan berkantor di sini," ungkap Mahendra dalam Konferensi Pers di Jakarta, Kamis, (29/1/2026).
OJK akan mengambil serangkaian langkah lanjutan untuk merespons masukan dari Morgan Stanley Capital International (MSCI) terkait penilaian free float saham di pasar modal Indonesia.
Mahendra bilang otoritas memandang pernyataan MSCI sebagai masukan konstruktif dan sinyal bahwa saham-saham Indonesia tetap dipandang potensial serta layak diinvestasikan bagi investor global.
"Jadi solid semua mendukung hal itu, karena kepentingan nasional untuk melihat bahwa Bursa Efek Indonesia memang setara dengan kondisi dan perkembangan serta standar yang ada di mancanegara dan juga solid dukung untuk perkembangan, penguatan serta pendalaman pasar," ujar Mahendra.
"Jadi kunci dasarnya adalah reformasi yang memperbaiki, transparansi, dan integritas," lanjut eks Wakil Menteri Luar Negeri tersebut.
Mahendra pun memastikan fokus seluruh unsur saat ini adalah reformasi perbaikan seluruhnya. Ia pun berjanji perbaikan tersebut berjalan cepat, tepat, dan efektif.
Sementara itu, setelah OJK memberikan arahan, IHSG memangkas koreksi. Setelah sempat turun hingga 10% pada perdagangan hari ini, per pukul 14.31 WIB, IHSG turun 1,17% ke level 8.223,91.Â
(mkh/mkh)[Gambas:Video CNBC]