MARKET DATA

Diam-Diam United Tractors (UNTR) Suntik Anak Usaha Ini Rp500 Miliar

ayh,  CNBC Indonesia
13 January 2026 10:10
United Tractors. (Facebook/PT United Tractors Tbk)
Foto: United Tractors. (Facebook/PT United Tractors Tbk)

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten alat berat PT United Tractors (UNTR) menyuntik anak usaha miliknya dengan dana segar Rp500 miliar. Hal Itu dilakukan dengan menyerap 500 ribu saham baru Karya Supra Perkasa (KSP).

Berdasarkan keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), seperti dikutip Selasa (13/1/2026), aksi korporasi tersebut dilakukan pada 8 Januari 2026. Menyusul suntikan modal itu, perseroan kini memegang saham KSP sebanyak 4.325.900 lembar.

Dengan begitu, perseroan menguasai 99,97 persen saham KSP, dan 0,03 persen di kuasi oleh sebuah perusahaan dengan kepemilikan saham di bawah kendali perseroan. Transaksi suntikan modal tersebut dengan tujuan utama adalah untuk memenuhi kebutuhan pendanaan KSP.

Lewat aksi korporasi tersebut, porsi kepemilikan saham dalam KSP mengalami peningkatan secara signifikan, dan membuat pengendalian perseroan atas KSP semakin kuat. Peningkatan kepemilikan saham tersebut bukan merupakan transaksi benturan kepentingan sebagaimana dimaksud dalam POJK 42/2020.

Oleh sebab itu, tidak memerlukan persetujuan pemegang saham independen.

(ayh/ayh)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article 5 Saham Ini Bikin IHSG Terbang 1% dan Balik ke 7.800


Most Popular
Features