Bank Mandiri (BMRI) Sudah Serap 63% Penempatan Dana Purbaya

Zefanya Aprilia, CNBC Indonesia
06 October 2025 15:50
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memastikan dana segar Rp 200 triliun akan dibagikan ke lima bank hari ini.
Foto: CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) mengungkapkan telah menyerap 63% dari penempatan dana pemerintah yang angkanya mencapai Rp55 triliun. Dana itu difokuskan untuk memperkuat industri padat karya yang berorientasi ekspor serta sektor yang langsung bersentuhan dengan masyarakat serta menjadi sumber utama penciptaan lapangan kerja di berbagai daerah termasuk UMKM.

Hingga akhir September 2025, dari total dana tersebut sebesar Rp 34,5 triliun telah berhasil disalurkan. Direktur Finance & Strategy Bank Mandiri, Novita Widya Anggraini, menegaskan bahwa tambahan likuiditas ini menjadi katalis penting dalam memperluas fungsi intermediasi perseroan.

"Bank Mandiri optimis dapat menyerap penempatan dana ini secara optimal hingga 100% pada akhir tahun ini dengan prioritas pada sektor dan industri padat karya serta UMKM yang terbukti mampu menjadi penopang kehidupan ekonomi keluarga di berbagai wilayah Indonesia," jelas Novita dalam keterangan resminya, Senin (6/10/2025).

Lebih lanjut Novita menambahkan, Bank Mandiri turut menyalurkan kredit ke sektor-sektor strategis lainnya, antara lain perkebunan dan ketahanan pangan, hilirisasi sumber daya alam dan energi terbarukan, layanan kesehatan, manufaktur, serta kawasan industri.

Fokus pembiayaan ini sejalan dengan agenda pemerintah dalam mendorong kemandirian ekonomi serta penguatan industri nasional berbasis nilai tambah domestik.

"Dengan tambahan penempatan dana Kementerian Keuangan sebesar Rp55 triliun, kapasitas pembiayaan Bank Mandiri semakin solid sehingga mampu mengakselerasi sektor-sektor prioritas. Hal ini sejalan dengan komitmen perseroan untuk memperluas inklusi keuangan sekaligus mempererat sinergi dengan program pemerintah," ujarnya.

Bank berlogo pita emas ini menegaskan akan memastikan pembiayaan tersalurkan tepat sasaran.

"Dengan akselerasi, sinergi, dan komitmen yang konsisten, kami meyakini langkah ini menjadi bukti nyata peran Bank Mandiri sebagai agen pembangunan yang tidak hanya mendukung korporasi besar, tapi juga memberdayakan ekonomi kerakyatan sebagai fondasi utama pertumbuhan nasional," pungkas Novita.

Seperti diketahui, Menteri Keuangan RI Purbaya Yudhi Sadewa telah menyuntik dana segar Rp 200 triliun ke lima bank himpunan bank milik negara (himbara) pada 12 September lalu. Kelima bank tersebut adalah Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Mandiri, Bank Tabungan Negara (BTN), dan Bank Rakyat Indonesia (BRI), plus satu bank syariah, Bank Syariah Indonesia (BSI).

Purbaya mengatakan Bank Mandiri, BNI, dan BRI akan mendapatkan masing-masing Rp 55 triliun, BTN sebesar Rp 25 triliun dan BSI Rp 10 triliun.


(fsd/fsd)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Akselerasi Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Raih 4 Penghargaan dari OJK

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular