Road to CNBC Indonesia Awards

Perluas Pasar, Aldiracita Incar Generasi Z

Khoirul Anam, CNBC Indonesia
27 September 2023 14:44
Direktur Utama PT. Aldiracita Sekuritas Indonesia, Rudi Utomo dalam Road to CNBC Indonesia Awards 2023. (Tangkapan Layar CNBC Indonesia TV)
Foto: Direktur Utama PT. Aldiracita Sekuritas Indonesia, Rudi Utomo dalam Road to CNBC Indonesia Awards 2023. (Tangkapan Layar CNBC Indonesia TV)

Jakarta, CNBC Indonesia - President Director PT Aldiracita Sekuritas Indonesia Rudy Utomo mengungkap bahwa pihaknya memiliki visi dan misi menjadi pemimpin perusahaan sekuritas yang bisa memenuhi kebutuhan layanan finansial di Indonesia, khususnya di pasar modal.

Untuk mencapai hal itu tentunya setiap unsur bisnis layanan perusahaan sekuritas harus dipenuhi atau digunakan banyak pihak, baik untuk jasa underwriter, advisory hingga broker atau layanan online trading.

"Memang kita harus melihatnya jauh ke depan. Sebagai seorang pemimpin saya harus buat visi yang kira-kira jauh ke depan seperti apa. ini kita coba implementasi," jelasnya dalam dalam rangkaian acara Road to CNBC Indonesia Award 2023, Rabu, (27/9/2023).

Untuk saat ini kata Rudy, pihaknya masih banyak menangani penerbitan surat utang atau obligasi untuk sejumlah perusahaan, dana pensiun dan asuransi. Aldiracita lanjut Rudy juga akan fokus melakukan pengembangan bisnis jasa online trading dengan membidik pasar generasi z.

Ia melihat hal itu sebagai potensi yang besar, karena jumlah investor ritel saat ini masih tergolong kecil.

"Ke depan kita lihat ini peluang karena gen z ini diharapkan dalam 3-5 tahun ke depan menjadi generasi yang sudah punya penghasilan. Ini kita coba lihat sebagai suatu potensi yang akan kita rangkul dan raih. Kita harapkan juga dalam 1-2 tahun ke depan kita tumbuh cukup baik karena di dunia online pertarungan cukup ketat," jelasnya.

Untuk mengejar hal itu, Aldiracita akan melakukan elaborasi untuk instrument surat utang seperti obligasi ritel atau (ORI), yang merupakan menjadi primadona investor ritel.

Selain itu, Aldiracita lanjut Rudy juga akan fokus melakukan edukasi atau literasi dikalangan masyarakat hingga generasi saat ini tidak mudah terjebak dengan investasi bodong.

"Literasi yang perlu juga sama-sama kita gaungkan bukan hanya dari Aldira. Karena investasi itu memiliki tingkat return dan risiko, sehingga generasi kita saat ini tidak terjebak dalam investasi bodong. Sekarang penjualan (produk) banyak, tapi kenyataannya pengetahuan kurang. Sehingga banyak yang terjebak pinjol dan investasi bodong," terangnya.


(dpu/dpu)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article KSEI Ungkap 57% Investasi Pasar Modal Didominasi Anak Muda

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular