Gak Jago Kandang, Emiten RI Ini Caplok Perusahaan Malaysia

Zefanya Aprilia, CNBC Indonesia
Jumat, 06/01/2023 08:55 WIB
Foto: Direktur Utama PT Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari Tbk, Eka Taniputra Saat Pecatatan perdana Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari (ELPI) di BEI. di BEI.(Tangkapan Layar)

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Pelayaran Nasional Ekalya Purnamasari Tbk (ELPI) membeli 98.049 lembar saham Kazo Marine Sdn Bhd dari PT Multi Eximindo. Pembelian itu setara dengan 49% dari total saham di Kazo dengan harga 2,49 juta ringgit Malaysia.

"Perseroan dengan ini menginformasikan bahwa berdasarkan perjanjian jual beli saham tanggal 3 Januari 2023 yang dibuat di bawah tangan bermaterai cukup telah terjadi transaksi jual beli bagian saham di dalam Kazo Marine (M) SDN BHD antara perseroan dengan PT Multi Eximindo," ungkap Sekretaris Perusahaan ELPI Wawan Heri Purnomo dalam keterbukaan informasi, Kamis (5/1/2023).

Ia melanjutkan, transaksi jual beli saham tersebut merupakan transaksi afiliasi di mana PT Kreasi Cipta Timur merupakan pemegang saham dari PT Multi Eximindo. Adapun menurut data Bursa Efek Indonesia (BEI), Kreasi Cipta Timur merupakan pemegang 82,36% saham ELPI.


"Atas transaksi jual beli saham tersebut memberikan dampak positif perseroan dalam rangka ekspansi bisnis support vessel service pekerjaan offshore di Malaysia," kata Wawan.

Lebih lanjut, ia menerangkan pembelian saham tersebut sebagai tahapan ekspansi bisnis di Asia Tenggara.

Sebagai informasi, Kazo Marine SDN BHD Malaysia merupakan perusahaan di bidang usaha suplai keperluan pengeboran lepas offshore yang beroperasi di Malaysia. Pengakuisisian ini memang termasuk rencana penggunaan dana initial public offering (IPO) yang tertera pada prospektus ELPI.


(Zefanya Aprilia/ayh)
Saksikan video di bawah ini:

Video: Musim Rilis Kinerja Keuangan, Penguatan IHSG Bisa Berlanjut?