Alert! Gerak Liar, Duo BABP-BHIT Milik Hary Tanoe Disuspensi

Market - Aldo Fernando, CNBC Indonesia
10 June 2021 08:54
Hary Tanoesoedibjo/dok MNC Foto: Hary Tanoesoedibjo/dok MNC

Jakarta, CNBC Indonesia - Bursa Efek Indonesia (BEI) melakukan suspensi atau penghentian perdagangan sementara atas dua saham emiten milik Grup MNC, emiten perbankan PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) dan holding Grup PT MNC Investama Tbk (BHIT) mulai perdagangan Kamis (10/6/2021).

Selain saham BABP, bursa juga 'menggembok' Waran Seri IV dan V (BABP-W3 dan BABP-W4) mulai pagi ini.

Pihak bursa melakukan suspensi lantaran terjadinya peningkatan harga kumulatif yang signifikan terhadap kedua saham tersebut.

Selain itu, dengan suspensi ini pihak bursa bertujuan untuk memberikan waktu yang memadai bagi pelaku pasar untuk mempertimbangkan secara matang berdasarkan informasi yang ada dalam setiap pengambilan keputusan investasinya.

"Para pihak yang berkepentingan diharapkan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan oleh Perseroan," jelas pihak BEI, dikutip CNBC Indonesia, Kamis (10/6).

Sebelum disuspensi saham BABP sempat masuk ke dalam kategori saham unusual market activity (UMA) pada 4 Juni lalu, sementara BHIT masuk radar bursa, alias UMA, pada Selasa (8/6) lalu.

Saham keduanya memang melonjak secara luar biasa akhir-akhir ini. Saham BABP sudah melaju kencang selama 9 hari perdagangan beruntun. Dalam sepekan saham ini melonjak 69,42%, sementara dalam sebulan 'meroket' 340,86%.

Sementara, saham sang induk, BHIT, melonjak dalam 3 hari beruntun dan dalam sepekan naik sebanyak 4 kali dan stagnan sekali. Saham BHIT 'terbang' 134,43% dalam sepekan, sementara dalam sebulan melonjak tinggi 169,81%.

Sentimen yang ikut mendorong harga saham keduanya ialah ssoal kabar terbaru terkait bank yang telah resmi mendapatkan lisensi digital on boarding atau layanan digital dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Lisensi ini memungkinkan MNC Bank untuk sepenuhnya mendigitalisasi pembukaan rekening simpanan (digital onboarding) dan mendigitalisasi layanan perbankannya dengan sebutan Motion Banking by MNC Bank. Pada April lalu, Bank MNC memang sudah mengajukan izin digital onboarding untuk aplikasi Motion kepada OJK.

TIM RISET CNBC INDONESIA


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

TPIA-JSKY Ngamuk, Giliran Saham Grup MNC Babak Belur!


(adf/adf)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading