Sepak Terjang Febriany Eddy, CEO Vale Pengganti Nico Kanter

Syahrizal Sidik, CNBC Indonesia
29 April 2021 15:13
Chief Executive Officer (CEO) & Presiden Direktur PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale), Febriany Eddy. (ist via PT. Vale)
Foto: Chief Executive Officer (CEO) & Presiden Direktur PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale), Febriany Eddy. (ist via PT. Vale)

Jakarta, CNBC Indonesia - Emiten tambang nikel, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) merombak pucuk pimpinannya dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan perseroan yang digelar Kamis ini (29/4/2021).

Rapat tersebut mengangkat mengangkat Febriany Eddy menjadi Chief Executive Officer (CEO) & Presiden Direktur untuk periode jabatan selama 3 tahun hingga tahun 2024 menggantikan Nicolas D. Kanter yang telah menduduki posisi tersebut sejak September 2011.

"Ini telah menjadi 9 tahun lebih saya sudah bisa berkarya, selama ini saya bisa jalankan dengan baik dan mendapat kepercayaan shareholder, yang paling penting saya merasa nyaman karena meninggalkan Vale di tangan orang capable," kata Nico yang didapuk menjadi Komisaris menggantikan Cory McPhee yang mengajukan pengunduran diri, Kamis (29/4/2021).

Febriany adalah sosok yang cukup lama berkiprah di Vale.

Catatan CNBC Indonesia, Febriany merupakan CEO perempuan pertama di emiten pertambangan ini yang berkiprah selama hampir 14 tahun di perusahaan tambang nikel asal Brasil ini, 11 tahun di antaranya berkarir di Vale Indonesia.

Lulusan sarjana dari Universitas Indonesia dan magister UCLA Anderson School of Management dan National University of Singapore ini pernah mengemban sejumlah posisi penting.

Dia pernah menjabat Manajer Pengawasan Pembiayaan Proyek dan Evaluasi Keuangan Vale selama tiga tahun. Dia juga pernah bertugas di kantor regional Vale Base Metals Asia Pasifik dan Afrika yang berbasis di Brisbane, Australia, selama 2,5 tahun.

Di sana, Febriany bertanggung jawab terhadap operasional Vale Base Metals di Indonesia, Jepang, China, Taiwan, dan Afrika.

Sekembalinya ke Indonesia, dia menjabat sebagai CFO Vale Indonesia pada 2018-2019, dan menjabat Deputy CEO selama 2 tahun, sebelum akhirnya dilantik menjadi CEO.

"Saya berkomitmen memimpin PT Vale untuk merealisasikan program pengembangan kita di Bahodopi, Pomalaa, dan Sorowako," kata Febriany.

Pengembangan tersebut, kata dia tentunya harus didasari oleh suatu tujuan mulia, membawa kemakmuran bersama yang selalu mengutamakan kesehatan dan keselamatan, keberlanjutan, dan menciptakan manfaat untuk masyarakat luas secara keseluruhan.

Berikut ini adalah susunan Direksi dan Komisaris Indonesia berdasarkan RUPS Tahunan 2021, 29 April ini:

Direksi

Presiden Direktur : Febriany Eddy

Wakil Presiden Direktur : Adriansyah Chaniago

Direktur : Bernardus Irmanto

Direktur : Dani Widjaja

Direktur : Agus Superiadi

Direktur : Vinicius Mendes Ferreira

Komisaris

Presiden Komisaris : Mark James Travers

Wakil Presiden Komisaris : Ogi Prastomiyono

Komisaris : Luiz Fernando Landeiro

Komisaris : Nicolas D. Kanter

Komisaris : Nobuhiro Matsumoto

Komisaris : Rizal Sukma

Komisaris : Alexandre Silva D'Ambrosio

Komisaris Independen : Raden Sukhyar

Komisaris Independen : Rudiantara

Komisaris Independen : Dwia Aries Tina Pulubuhu.



(tas/tas)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Sah! Febriany Eddy Jadi CEO Vale Indonesia

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular