Hindari Saham Gorengan, Investor Nyaman Main Saham Big Cap

Market - Yazid Muamar, CNBC Indonesia
23 January 2020 12:47
Dari kinerja saham-saham yang tergabung dalam konstituen IDX30, terdapat 5 saham yang kinerjanya melesat paling tinggi Foto: Ilustrasi Bursa Efek Indonesia (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Jakarta, CNBC Indonesia - Sejauh ini kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih tertekan, akan tetapi kinerja indeks IDX30 mampu mengungguli kinerja IHSG bahkan indeks utama lainnya.

Indeks IDX30 merupakan indeks utama (headline index) yang mengukur performa dari 30 saham yang memiliki likuiditas tinggi dan kapitalisasi pasar besar serta didukung fundamental yang baik.

Di bursa, indeks dibagi menjadi 3 kelompok yakni: indeks utama (headline index), indeks sektoral (sectoral index), dan indeks tematik (thematic index). Contoh dari headline index yang sudah ada di Bursa Efek Indonesia adalah Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), IDX-30, IDX-80, dan LQ-45.


Kinerja IDX30 sejak awal tahun hingga Rabu (22/1/2020) kemarin masih positif 0,77% pada level 558, lebih tinggi dibandingkan IHSG yang justru terkoreksi 1,05% pada level 6.233.

Jika dibandingkan dengan indeks utama lainnya, IDX30 juga terbilang unggul seperti indeks LQ45 yang kinerjanya positif tetapi hanya 0,63% dan IDX80 yang kinerjanya minus 0,20%.

Nama IndeksKinerja Sejak Awal Tahun (% YtD)
IHSG-1,05
LQ450,63
IDX300,77
IDX80-0,20
Sumber: IDX.co.id

Dari kinerja saham-saham yang tergabung dalam konstituen IDX30, terdapat 5 saham yang kinerjanya melesat paling tinggi. Saham-saham tersebut berasal dari berbagai industri seperti industri pakan ternak, industri semen, industri rokok, industri perbankan, dan industri batu bara.

Penguatan tertinggi dibukukan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk Tbk/CPIN yang berasal dari industri pakan ternak dengan kinerjanya yang meroket 10,0% ytd.

Berikut daftar lengkap kinerja harga saham IDX30yangkinerjanya melesat paling tinggi:



TIM RISET CNBC INDONESIA

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Ditinggal Investor Asing, Indeks IDX 30 Tertekan


(yam/hps)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading