Akankah Ignasius Jonan Jadi Komisaris Garuda Indonesia?

Muhammad Choirul Anwar, CNBC Indonesia
25 November 2019 14:57
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga memberikan tanggapan atas kabar tersebut.
Foto: detikFoto/Ari Saputra
Jakarta, CNBC Indonesia - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memberikan respons perihal kabar mantan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan yang masuk ke dalam jajaran BUMN. Isu berembus, Jonan akan menjadi salah satu komisaris di PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA).

Benarkah informasi ini?

Ditemui di kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (25/11/2019), Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga hanya memberikan jawaban normatif saat ditanya terkait isu tersebut.

"Lihat nanti," ujar Arya.

Satu hal yang pasti, menurut Arya, Kementerian BUMN memang sedang mencari mantan menteri maupun wakil menteri untuk menduduki jabatan komisaris maupun direksi di perusahaan pelat merah.

"Yang cocok tapi ya. Kalau enggak cocok, enggak kita masukkan," kata Arya.



Berikut adalah susunan direksi dan komisaris Garuda Indonesia berdasarkan ketetapan terakhir pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 24 April 2019:

Direktur Utama: I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra
Direktur Operasi: Bambang Adisurya Angkasa
Direktur Teknik & Layanan: Iwan Joeniarto
Direktur Human Capital: Heri Akhyar
Direktur Niaga: Pikri Ilham Kurniansyah
Direktur Kargo & Pengembangan Usaha: Mohammad Iqbal
Direktur Keuangan & Manajemen Risiko: Fuad Rizal

Komisaris Utama: Sahala Lumban Gaol
Komisaris Independen: Herbert Timbo P. Siahaan
Komisaris Independen: Insmerda Leban
Komisaris Independen: Eddy Purwanto Poo
Komisaris: Chairal Tanjung

(miq/tas) Next Article Eks Menteri ESDM Ignasius Jonan Berlabuh ke Unilever

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular