Direktur Keuangan Krakatau Steel Merapat ke BNI

gita rossiana, CNBC Indonesia
20 March 2018 17:16
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mengubah susunan Direksi usai kesepakatan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).
Foto: Muhammad Luthfi Rahman
Jakarta, CNBC Indonesia - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) mengubah susunan Direksi usai kesepakatan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST). Panji Irawan yang menjabat sebagai Direktur Treasury dan International Banking BNI digantikan oleh Rico Rizal Budidarmo.

Demikian petikan hasil RUPST BNI yang dikutip CNBC Indonesia, Selasa (20/3/2018).

Sementara, RUPST perseroan menunjuk Tambok Parulian Setyawati Simanjuntak sebagai Direktur Retail Banking.

Tambok merupakan Direktur Keuangan Krakatau Steel yang diangkat pada tahun 2016. Sedangkan Panji Irawan diangkat dalam RUPS tanggal 12 Januari 2016 sebagai Direktur BNI.

Sebelumnya, Panji menjabat sebagai Departement Head Trading PT Bank Mandiri Tbk (2006 - 2009), Departement Head Dept & Capital Market PT Bank Mandiri Tbk (2009 - 2011) Group Head Treasury PT Bank Mandiri Tbk (2011 - 2016).


Sedangkan Rico Rizal Budidarmo merupakan Direktur Keuangan & Risiko Kredit yang diangkat dalam RUPS tanggal 17 Maret 2015.

Berikut susuan Direksi BNI yang baru :
  • Achmad Baiquni : Direktur Utama
  • Herry Sidharta : Wakil Direktur Utama
  • Putrama Wahju Setyawan : Direktur Corporate Banking
  • Tambok PS Simanjuntak : Direktur Retail Banking
  • Catur Budi Harto : Direktur Bisnis Kecil dan Jaringan
  • Rico Rizal Budidarmo : Direktur Treasury dan International Banking
  • Anggoro Eko Cahyo : Direktur Keuangan
  • Dadang Setiabudi : Direktur TI dan Operasi
  • Adi Sulistyowati : Direktur Hubungan Kelembagaan
  • Bob Tyasika Ananta : Direktur Manajemen Risiko
  • Endang Hidayatullah : Direktur Kepatuhan

(dru) Next Article BNI Bagi Dividen Rp 4,7 Triliun atau 35% dari Laba 2017

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular