6 Film dan Serial Indonesia yang Bakal Tayang di Netflix 2026

Fergi Nadira,  CNBC Indonesia
16 January 2026 19:10
This July 17, 2017, photo shows a Netflix logo on an iPhone in Philadelphia. (AP Photo/Matt Rourke)
Foto: Netflix AP/Matt Rourke

Jakarta, CNBC Indonesia - Netflix memanaskan antusiasme penonton dengan mengumumkan deretan judul Indonesia yang bakal tayang pada 2026. Menu tayangan tahun ini tak hanya gelap dan thriller, tapi juga lebih beragam, ada romansa, drama keluarga, cerita remaja, sampai serial tentang fandom K-pop.

Senior Director, Content Southeast Asia Netflix Malobika Banerij menyebut, Netflix ingin menghadirkan cerita yang terasa dekat dengan kehidupan sehari-hari, namun tetap memberi humor, harapan, dan katarsis. "Dari Sukabumi ke Seoul," katanya, menggambarkan rentang cerita dan wajah Indonesia yang ingin ditampilkan. Berikut beberapa judul yang disorot:

1) Surat untuk Masa Mudaku

Sutradara Sim F bilang, film ini digambarkan sebagai cerita relasi yang tak terduga di lingkungan panti asuhan, dengan tema besar kehilangan, harapan, dan keberanian. Pemeran film ini diantaranya Theo Camillo Taslim, Fendy Chow, Agus Wibowo, Aqila Herby, Cleo Hanura Nazhifa, dan Halim Latuconsina dan akan tayang pada 29 Januari 2026 di Netflix.

"Ceritanya terinspirasi pengalaman hidup pribadi tinggal di panti asuhan, dan ingin membawa detail yang otentik soal kehidupan di sana," kata Sim F dalam konferensi pers Next on Netflix di Jakarta, Kamis (15/1/2026).

Tantangan terbesarnya, kata ia, justru bekerja dengan aktor-aktor anak yang banyak di antaranya masih sangat baru di dunia film.

2) Luka Makan Cinta

Serial drama romansa berlatar kuliner dan Bali ini disutradarai Teddy Soeriaatmadja. Serial ini bercerita tentang Luka, seorang sous-chef ambisius yang ingin jadi head chef di restoran yang dikelola ibunya, namun diuji karena ibunya merekrut chef lain yang kemudian menjadi rival.

"Produksi serial ini serius di detail makanan seperti ada food designer, food stylist, workshop masak dan plating untuk pemain hingga kru, plus setting restoran dan working kitchen," kata Teddy.

Pemeran serial ini diantaranya Mawar Eva de Jongh, Deva Mahenra, Sha Ine Febriyanti, Adipati Dolken, Asmara Abigail. Jadwal tayang akan diumumkan kemudian.

3) Night Shift for Cuties

Serial tentang dua pegawai minimarket yang bersahabat karena sama-sama fans K-pop dan bercita-cita nonton konser bareng di Seoul. Kreator Monica Tedja menekankan serial ini ingin fun tapi grounded.

"Jadi tokohnya working class yang tidak bermimpi menyelamatkan dunia, mereka cuma ingin menonton idolanya di Korea, dan itu terasa besar buat mereka," kata Monica.

Serial ini juga menciptakan idol group fiktif dari nol, lengkap dengan branding, member, lagu, hingga lirik. Shenina Cinnamon, Nadya Syarifa, Emir Mahira dan jadwal tayang akan diumumkan kemudian.

4) Aku Sebelum Aku

Film karya Gina S. Noer yang disebut sebagai "surat cinta untuk keluarga Indonesia", terutama keluarga yang hidup dalam mode bertahan. Cerita dilihat dari dua sudut pandang yakni remaja berusia 15 tahun dan sang ayah yang penuh tekanan harus jadi yang terbaik.

"Ini adalah tema identitas manusia modern yang makin kompleks, dan harapan agar penonton selesai menonton bisa lebih berempati pada diri sendiri dan orang terdekat," kata Gina.

Ringgo Agus Rahman, Bima Sena, Widuri Putri, Prastiwi Dwiarti akan mengambil peran dalam cerita di film Aku Sebelum Aku ini.

5) Secrets

Film drama-thriller karya Ravi Bharwani tentang seorang ibu yang mencoba hidup aman bersama anaknya, namun masa lalu kembali mengancam kehidupan yang ia bangun. Ravi menyebut ketegangan filmnya tidak bertumpu pada aksi besar, tapi pada ketegangan psikologis dari hal-hal yang tampak kecil dalam kehidupan keluarga.

Ia juga menyinggung pendekatan visual yang berbeda untuk menggambarkan perubahan emosi selama rentang waktu panjang di cerita. Film ini dibintangi oleh Sha Ine Febriyanti sebagai Parni, seorang ibu tunggal yang bertekad untuk membangun kehidupan yang lebih baik bagi dirinya dan putrinya, namun upayanya terancam oleh terkuaknya masa lalu yang penuh kekerasan, termasuk kembalinya sang suami (diperankan Abimana Aryasatya).

6) Serangan Balik

Film aksi yang mengikuti kisah mantan tentara dan cucu-cucunya yang harus menghadapi penjahat yang menyerbu desa terpencil tempat mereka tinggal. Diproduksi oleh Kimo Stamboel dan Edwin Nazir, disutradarai Sidharta Tata, film ini menjanjikan koreografi intens dan kisah yang tetap emosional. Pemainnya diantaranya Lukman Sardi, Derby Romero, Donny Alamsyah, Callista Arum, Sulthan Hamonangan.

(hsy/hsy)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Saat Dian Sastro Pakai Pin One Piece Hadiri Festival Film Toronto


Most Popular
Features