Covid Omicron XBB 1.5 Kraken Masuk RI, Ditemukan Tanpa Gejala

Lifestyle - Rindi Salsabilla, CNBC Indonesia
26 January 2023 13:35
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Youtube Kemendagri RI) Foto: Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Youtube Kemendagri RI)

Jakarta, CNBC Indonesia - Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengumumkan bahwa Covid-19 subvarian Omicron XBB 1.5 atau Kraken telah ditemukan di Indonesia. Budi mengatakan, subvarian itu datang dari WNA Polandia yang berkunjung ke Indonesia pada 6 Januari lalu.



Budi menyatakan, WNA tersebut masuk ke Indonesia lewat Jakarta pada 6 Januari dan dilanjutkan dengan perjalanan ke Balikpapan, Kalimantan Timur, pada 7 Januari lalu. WNA tersebut melakukan perjalanan dengan hasil rapid negatif.

"11 Januari dia mau naik kapal. Jadi di-PCR sebagai syarat masuk kapal dan hasilnya positif," jelas Budi, dikutip dari CNN Indonesia, Kamis (26/1/2023).

Setelah dilaporkan positif, sampel langsung diperiksa menggunakan metode Whole Genome Sequences (WGS). Hasil tes WGS mengonfirmasi bahwa WNA yang tidak mengalami gejala itu mengidap Omicron XBB 1.5.

Dikutip dari laman Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), WGS adalah prosedur laboratorium yang digunakan untuk memetakan gen suatu organisme, seperti virus, bakteri, dan manusia melalui DNA.

Berkaitan dengan hal tersebut, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menilai bahwa pemerintah tidak perlu melakukan pengetatan pintu masuk Indonesia lagi. Sebagai gantinya, pemerintah harus memastikan kekuatan imunitas masyarakat melalui vaksin.

"Tidak perlu, kita tidak perlu, karena yang penting penguatan kita, deteksi kita," kata Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Dirjen P2P), dr. Maxi Rein Rondonuwu.

Kemenkes mengatakan, pihaknya juga akan memperbanyak dan memperluas pemeriksaan sampel positif Covid-19 dengan metode WGS.

XBB 1.5 atau Kraken merupakan subvarian Covid-19 Omicron terbaru yang disebut sangat cepat menular. Dilaporkan, subvarian baru ini pertama kali ditemukan di New York, Amerika Serikat (AS) pada November dan Desember 2022 lalu.

Saat ini, Kraken menjadi salah satu subvarian penyebab melonjaknya kasus Covid-19 di AS. Selain AS, Kraken juga dilaporkan telah berada di Eropa, Australia, dan Asia Tenggara.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Menkes Budi: Kasus Gagal Ginjal Akut Capai 325, 178 Meninggal


(miq/miq)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading