Kenalan Sama Kreator Kinder Joy, Mantan Orang Terkaya Italia

Tim Redaksi, CNBC Indonesia
20 April 2022 12:45
INFOGRAFIS, Pengusaha Coklat Ini Berharta Rp 600 Triliun
Foto: Infografis/ Giovanni Ferrero/ Edward Ricardo Sianturi

Jakarta, CNBC Indonesia - Kinder Joy adalah makanan populer di kalangan anak-anak berisi mainan koleksi kecil di dalam cangkang telur cokelat. Produk jajanan ikonik ini diciptakan oleh Michele Ferrero hampir 50 tahun yang lalu, tepatnya pada 1974. 

Michele Ferrero adalah pemilik perusahaan makanan ringan manis asal Italia, Ferrero. Pada mulanya, ia punya ide tentang sebuah produk untuk anak-anak sehingga mereka bisa mendapat "kejutan kecil" setiap hari. Ferrero terinspirasi dari tradisi keluarga Paskah Italia di mana orang dewasa memberi anak-anak telur cokelat besar dengan mainan di dalamnya.

Namun demikian, ide untuk menciptakan produk tersebut sempat gagal dieksekusi. Karyawannya tak yakin dengan ide Ferrero, sebab menurut mereka hadiah telur hanya cocok untuk Paskah. 

Tak mau mundur, Ferrero akhirnya menugaskan William Salice untuk mewujudkan konsep tersebut. Dia meminta Salice untuk membuat produk yang mengandung lebih banyak susu. Ini merupakan strategi supaya para orang tua mau membelikan produk Ferrero untuk anak-anaknya jika kandungan susunya banyak. 

Barulah pada 1974, Ferrero mulai memproduksi penganan coklat yang dinamakan Kinder tersebut. Produk ini laku keras. Di Eropa produk tersebut dikenal dengan nama Kinder Surprise, sementara di sebagian wilayah Asia dipasarkan dengan merek Kinder Joy.

Tak cuma di kalangan anak-anak, sebagian orang dewasa juga menjadikan mainan di dalam produk Kinder sebagai barang koleksi. Sejak 1974, lebih dari 30 miliar telur Kinder telah terjual di seluruh dunia.

Michele Ferrero sendiri pernah dinobatkan sebagai orang terkaya di Italia pada 2008. Bloomberg Billionaires Index mendudukkan nama Michele Ferrero di posisi ke-20 dalam daftar orang terkaya di dunia pada 2014. 

Setelah wafat pada 2015, Michele Ferrero mewariskan perusahaan keluarga tersebut pada anaknya. Saat ini, Ferrero dipegang oleh Giovanni Ferrero, yang berada di urutan ke-36 dalam daftar orang terkaya dunia 2022 menurut Forbes. 


(hsy/hsy)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Ini Dia Crazy Rich Italia di Balik Kinder Joy

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular