Yuk Nonton, 15 Drama Korea Terbaru Tayang di Oktober-November

Linda Hasibuan, CNBC Indonesia
22 October 2021 18:15
Song Hye Kyo (Soompi)
Foto: Song Hye Kyo (Soompi)

Jakarta, CNBC Indonesia - Meski tahun 2021 hanya tinggal dua bulan lagi, namun masih ada banyak drama Korea Selatan (drakor) baru yang tayang di bulan ini dan November mendatang.

Ada berbagai genre berbeda dari drakor baru tersebut dan semuanya sangat menarik untuk ditonton. Tidak hanya itu, drakor tersebut juga menyajikan akting para pemainnya yang luar biasa.

Berikut drama Korea baru yang tayang bulan ini dan November mendatang:

1. Peng - 7 Oktober 2021

Drama ini menceritakan tentang seorang wanita berusia 30-an, yang dihadapkan dengan empat pria yang masuk ke dalam kehidupannya. Go Sa Ri (Yoon So Hee) harus menghadapi teman dekatnya Pi Jung Won (Choi Won Myeong), seorang seniman media berbakat yang juga memiliki galeri dan kafe sendiri, Ki Sun Jae (Joo Woo Jae) sebagai bosnya, Jeon Woo Sang (Lee Seung Il) sebagai mantan pacarnya, dan seorang model muda, Yeon Ha Rim.

Drama yang diproduksi oleh Playlist Studio ini akan tayang setiap Kamis dan Jumat, mulai tanggal 7 Oktober 2021.


2. The Kings Affection - 11 Oktober 2021

Merupakan drama Kim Rowoon (SF9) dan Park Eun Bin yang diangkat dari manhwa atau komik Korea. Ini menceritakan tentang Park Eun Bin yang menyamar sebagai Pangeran Lee Hwi, saudara kembarnya yang meninggal.

Sedangkan Kim Rowoon berperan sebagai Jung Ji Woon, guru Pangeran Lee Hwi. Drama ini tayang di KBS2, setiap Senin dan Selasa pukul 21.30 KST (19.30 WIB).


3. Reflection of You - 13 Oktober 2021

Menceritakan tentang Jung Hee Joo yang bertemu dengan Goo Hae Won yang merefleksikan dirinya ketika masih muda dan miskin. Jung Hee Joo yang diperankan oleh Go Hyung Jung merupakan orang yang miskin dan terpuruk dulunya. Namun, kini ia sukses menjadi seorang pelukis dan penulis esai. Drama ini melibatkan kisah cinta, pengkhianatan, korupsi, dan balas dendam.


4. Your Playlist - 15 Oktober 2021

Merupakan web drama yang diperankan oleh Sanha ASTRO ini menceritakan tentang kehidupan komposer, penggemar, dan pertemanan. Selain diperankan oleh Sanha ASTRO, drama ini diperankan pula oleh Sumin DreamNote, Kim Ji Hoon, Han Gi Chan, dan Han Seo Ul. Sanha ASTRO akan berperan sebagai idol terkenal yang jatuh cinta kepada Sumin.


5. My Name - 15 Oktober 2021

My Name merupakan drama terbaru Han So Hee, yang tayang di platform Netflix pada 15 Oktober 2021. Berbeda dengan drama Han So Hee sebelumnya, drama dengan total delapan episode ini bergenre thriller. Berkisah tentang Yoon Ji Woo (Han So Hee) yang masuk ke dalam agen kejahatan.

Yoon Ji Woo berniat untuk mengetahui kematian ayahnya dan melakukan balas dendam. Selain Han So Hee, ada pula Park Hee Soon dan Ahn Bo Hyun.


6. Jirisan - 23 Oktober 2021

Dibintangi oleh Jun Ji Hyun, Joo Ji Hoon, Sung Dong Il, Oh Jung Se, dan Kim Doyeon Weki Meki, drama ini menceritakan tentang Seo Yi Kang (Jun Ji Hyun) dan Kang Hyun Jo (Joo Ji Hoon) sebagai penjaga gunung yang berusaha mengungkapkan sebuah kejadian janggal yang terjadi di taman nasional. Drama ini akan tayang di tvN dan platform iQIYI, dengan total 16 episode.


7. Chimaira - 30 Oktober 2021

OCN telah menyiapkan sebuah drama yang menceritakan tentang pengungkapan sebuah kasus pembunuhan berantai yang terjadi 35 tahun yang lalu atau dikenal dengan Chimaira. Pengungkapan dilakukan oleh Park Hae Soo sebagai Jae Hwan, Claudia Kim sebagai Yoo Jin, dan Lee Hee Joon sebagai Joong Yeob. Diketahui bahwa kasus yang mereka hadapi saat ini menyerupai kasus Chimaira pada tahun 1984.


8. Melancholia - 3 November 2021

Melancholia adalah drama Korea yang sudah dinantikan oleh penggemar drama Korea, dan drama ini. Pasalnya drama dengan genre romantis ini akan menampilkan akting dari Lee Do Hyun yang merupakan aktor muda yang sedang naik daun.

Melancholia ini menceritakan kisah cinta antara seorang guru matematika bernama Ji Yoon So yang diperankan oleh Im Soo Jung dengan Baek Seung Yoo yang diperankan oleh Lee Do Hyun, seorang murid bermasalah dengan peringkat terbawah.


9. Idol: The Coup

Drama ini mengisahkan kisah terakhir dari girl band Korea yang tidak populer. Mereka memilih untuk membubarkan Cotton Candy, grup yang di mana hanya membutuhkan satu kali penampilan. Kisah anak muda yang dengan percaya diri melepaskan impian mereka dan kemudian mengambil langkah berani untuk menuju tujuan baru.


10. Happiness - 5 November 2021

Penantian selama lima tahun akhirnya terbayar. Eonni Han Hyo Joo main drama lagi. Kali ini dia bakal unjuk akting di drama Happiness.

Drama ini akan tayang di tvN dan berjumlah 12 episode.

Drakor ini mengisahkan tentang perang mental di sebuah apartemen di kota besar yang kelas warganya dibedakan menurut lantai apartemen di tengah kemunculan virus baru. Yoon Sae Bom (Han Hyo Joo) adalah anggota regu polisi khusus. Dia bersemangat saat pindah ke apartemen barunya, tetapi nantinya malah menghadapi krisis.


11. The Red Sleeve Cuff - 5 November 2021

Drama saeguk yang berlatar abad ke-18 ini menggambarkan kisah cinta antara Raja Jeongjo dan selirnya, Uibin Sung (Lee Se Young). Sung Deok Im merupakan seorang dayang istana. Dia terlibat hubungan dengan putra mahkota Lee Dan (Lee Jun Ho) - kelak menjadi Raja Jeongjo - dan jatuh cinta kepadanya.


12. The Secret Royal Inspector and Jo Yi - 8 November 2021

Drakor Royal Secret Inspector Joy merupakan drama Korea komedi bergenre kolosal yang dibintangi oleh Ok Taecyeon.

Ra Yi Eon (diperankan oleh Ok Taecyeon) adalah agen pegawai negeri sipil kelas 6. Meskipun memiliki tujuan untuk menghabiskan hari-harinya menjual pangsit di sebuah toko kecil yang didirikan di dalam wilayah luar pekarangan istana, kecerdasannya yang tajam membawanya untuk ditawari posisi tinggi sebagai agen pegawai negeri, di mana ia segera diberi misi untuk ditangani.


13. Now, We Are Breaking Up - 12 November 2021

Now, We Are Breaking Up adalah drama Korea romantis terbaru yang akan ditayangkan secara eksklusif di Viu dan SBS. Drama ini disutradarai oleh Lee Gil Bok.

Drakor ini akan menjadi kembalinya Song Hye Kyo setelah tiga tahun dengan drama terakhirnya, yaitu Encounter dan setelah berita perceraiannya dengan aktor Song Joong Ki.


14. Hellbound - 19 November 2021

Drama ini menceritakan kisah yang terjadi secara tiba-tiba pada manusia ketika peristiwa supernatural terjadi pada mereka: antara mukjizat atau kutukan.

Hellbound adalah drama yang berkisah tentang seorang pria yang mengalami kejadian supranatural. Pria tersebut sekaligus pemimpin agama baru, Saejinrihwe yang bernama Jeong Jin Soo. Sedangkan Park Jung Min dan Kim Hyun Joo akan berperan sebagai karakter yang mencoba untuk mengungkap kebenaran di balik agama baru tersebut.


15. One Ordinary Day - 27 November 2021

Merupakan drama thriller terbaru yang akan segera tayang secara eksklusif di Viu mulai 27 November 2021 mendatang.

One Ordinary Day akan dibintangi aktor Kim Soo Hyun. Dia kan beradu chemistry dengan aktor senior Cha Seung Won.


(wia)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Rekomendasi 10 Drama Korea Terbaru 2022, Seru Sampai Baper!

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular