Legenda AS Roma & Italia Francesco Totti Positif Covid-19

Muhammad Iqbal, CNBC Indonesia
03 November 2020 06:00
Francesco Totti
Foto: Dokumentasi Twitter Francesco Totti

Jakarta, CNBC Indonesia - Legenda klub sepak bola AS Roma dan tim nasional Italia Francesco Totti dilaporkan positif terjangkit Covid-19. Kabar itu dilaporkan Sky Sport Italia seperti dikutip Football Italia, Senin (2/11/2020).

Sky Sport Italia melaporkan Totti menjalani tes usap alias swab test lantaran menderita gejala Covid-19. Ia mengalami demam disertai penurunan kondisi sebelum menjalani tes usap.

Kemudian, hasil tesnya dilaporkan positif. Saat ini, Totti dilaporkan dalam kondisi baik.

Sebelumnya pada Oktober lalu, ayah Totti, Francesco Enzo, meninggal pada usia 76 akibat terjangkit Covid-19. Enzo diketahui memiliki penyakit penyerta antara lain diabetes.


(miq/sef)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Mourinho Masih The Special One, Nangis Haru Kala Roma Juara

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular