iPhone 18 Batal Rilis Tahun Ini, Ini HP Baru Apple yang Keluar 2026

Intan Rakhmayanti,  CNBC Indonesia
07 January 2026 08:25
iPhone 18 Pro dan iPhone 18 Pro Max tahun depan akan dilengkapi dengan Face ID di bawah layar, dan kamera depan akan dipindahkan ke pojok kiri atas layar, menurut laporan terbaru dari Wayne Ma dan Qianer Liu dari The Information. (Mac Rumors)
Foto: iPhone 18 Pro dan iPhone 18 Pro Max tahun depan akan dilengkapi dengan Face ID di bawah layar, dan kamera depan akan dipindahkan ke pojok kiri atas layar, menurut laporan terbaru dari Wayne Ma dan Qianer Liu dari The Information. (Mac Rumors)

Jakarta, CNBC Indonesia - Apple disebut tengah merancang perubahan besar pada strategi peluncuran iPhone. Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat itu diperkirakan tidak akan merilis iPhone 18 versi standar pada 2026.

Sejumlah laporan menyebutkan, iPhone 18 baru akan meluncur pada musim semi atau September 2027. Jika skenario ini terjadi, iPhone 17 akan bertahan sebagai model standar terbaru selama lebih dari 18 bulan.

Mengutip MacRumors, kondisi tersebut sekaligus menandai pertama kalinya Apple melewati satu tahun kalender penuh tanpa memperkenalkan generasi baru iPhone non-Pro.

Selama lebih dari 10 tahun, Apple dikenal konsisten meluncurkan seluruh lini iPhone utama secara bersamaan setiap September. Namun, pola tersebut diperkirakan berubah mulai siklus iPhone berikutnya. Apple dirumorkan akan membagi jadwal rilis menjadi dua tahap, dengan fokus awal pada model kelas atas.

Dalam skema baru ini, iPhone 18 Pro, iPhone 18 Pro Max, serta iPhone lipat pertama Apple diprediksi meluncur pada musim gugur 2026. Sementara itu, iPhone 18 versi standar baru akan diperkenalkan pada musim semi 2027, bersamaan dengan iPhone 18e dan iPhone Air 2.

Perubahan strategi ini tidak lepas dari makin kompleksnya portofolio iPhone Apple. Setelah meluncurkan iPhone 16e dan iPhone Air pada 2025, serta rencana menghadirkan iPhone lipat pada 2026, Apple masih tetap menjual model lama seperti iPhone 16 dan iPhone 16 Plus.

Kondisi tersebut berpotensi membuat hingga delapan model iPhone berbeda beredar di pasar secara bersamaan pada akhir 2026.

Dengan menerapkan jadwal rilis bertahap, Apple dinilai dapat mengurangi persaingan internal antarproduk, memperpanjang masa penjualan masing-masing model, serta menjaga momentum peluncuran iPhone sepanjang tahun. Selain alasan strategi produk, faktor manufaktur dan logistik juga disebut menjadi pertimbangan utama.

Analis rantai pasok juga menilai manfaat manufaktur dan logistik menjadi faktor pendorong perubahan ini. Dengan mengatur jarak antar peluncuran, Apple dapat mengurangi hambatan produksi, mengelola pasokan komponen teknologi canggih dengan lebih baik, serta meratakan pencatatan pendapatan di setiap kuartal fiskal, alih-alih memusatkan penjualan iPhone dalam satu periode tertentu.

(dem/dem)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article iPhone Lipat Pertama Segera Rilis, Jadwal dan Harganya Terkuak


Most Popular
Features