Ada Ojol Kamtibnas, Kapolri Minta Aplikasi Gojek-Grab Punya Fitur Ini
Jakarta, CNBC Indonesia - Kapolri Listyo Sigit Prabowo meminta aplikasi Gojek dan Grab untuk menyediakan fitur khusus yang bisa digunakan oleh pengemudi ojek online (ojol) untuk melaporkan gangguan keamanan atau tindak kejahatan ke pihak kepolisian.
Fitur tersebut adalah bagian dari program Ojol Kamtibnas yang digulirkan oleh Polri.
Sigit mengatakan ada 400.000 orang yang telah mendaftar mengikuti program Ojol Kamtibnas di wilayah Jadetabek.
"Saya juga mendapatkan laporan bahwa yang ikut total sebenarnya hampir 400 ribu. Demikian nanti akan kita atur secara bertahap oleh Polda ataupun Polres Polres jajaran. Tentunya kami Polri menyambut baik Ojol Kamtibmas ini sebagai bentuk sinergitas antara Polri dan teman-teman komunitas ojol dalam menciptakan stabilitas Kamtibmas," katanya di Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025), seperti dikutip oleh detikcom.
Berikutnya, Kapolri akan berkoordinasi dengan pengelola aplikasi ojol seperti Grab, Gojek, dan Maxim untuk memasang fitur keamanan. Lewat fitur itu, pengemudi ojol bisa melaporkan dengan cepat ketika menyaksikan kejahatan atau peristiwa lainnya di jalan.
"Polri akan bekerja sama dengan aplikator transportasi online untuk memasang aplikasi keamanan ke dalam sistem, sehingga rekan-rekan pengundi ojek online dapat segera menghubungi personel Polri atau kantor polisi terdekat ketika menemukan dan mengalami permasalahan yang terjadi atau mungkin peristiwa tindak pidana di jalan serta membutuhkan pelayanan kepolisian dan kantor pelayanan kepolisian terdekat," jelasnya.
Sigit mengatakan pengemudi ojol berperan besar menjaga keamanan dan ketertiban karena selalu berdampingan dengan masyarakat. Melalui program Ojol Kamtibmas, dia meminta agar driver ojol untuk melapor ke polisi jika mendapati kejahatan.
Lebih lanjut, Jenderal Sigit menegaskan keamanan dan ketertiban menjadi tanggung jawab bersama. Dia yakin driver ojol bisa membantu pihak kepolisian dalam merespons cepat setiap peristiwa yang terjadi.
"Dengan kekuatan teman-teman komunitas Ojol yang ada di mana-mana kami sangat meyakini bahwa peran Ojol dalam membantu menciptakan stabilitas Kamtibmas, melakukan pencegahan-pencegahan terjadinya kejahatan akan sangat membantu kepolisian," pungkasnya.
(dem/dem)