Penanganan Covid-19
Deal! Thailand Teken Pembelian 20 Juta Dosis Vaksin Pfizer

Jakarta, CNBC Indonesia - Thailand telah menandatangani kontrak pembelian 20 juta dosis vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTech. Nantinya, vaksin ini akan dikirimkan sebelum akhir tahun 2021 mendatang.
Dalam rincian kesepakatan, kerangka waktu pengiriman dan persetujuan vaksin oleh Food and Drug Administration (FDA) akan diselesaikan dalam waktu sekitar satu bulan. Demikian kata Menteri Kesehatan Thailand Anutin Charnvirakul, pada Kamis (10/6/2021).
Dilansir dari Channel News Asia (CNA), Jumat (11/6/2021), tak hanya Pfizer-BioNTech, Anutin mengatakan Thailand juga berencana untuk membeli 5 juta dosis vaksin sekali pakai dari Johnson & Johnson (J&J) dalam tahun ini.
Thailand berlomba untuk mengamankan vaksin untuk kampanye imunisasi massal yang dimulai sejak Senin lalu, dua bulan setelah gelombang wabah terbaru yang dipicu varian-varian baru yang mudah menular.
Program vaksinasi Covid-19 Thailand sangat bergantung pada cadangan 61 juta dosis vaksin AstraZeneca buatan lokal. Tetapi pemerintah telah mencoba mendiversifikasi sumbernya untuk memenuhi target memperoleh 100 juta dosis pada akhir tahun.
Sekitar 4,1 juta dari lebih dari 66 juta orang di Thailand sejauh ini telah menerima dosis pertama vaksin Covid-19.
Thailand kini tercatat memiliki total 189.828 kasus infeksi dan 1.402 kematian per Jumat, menurut data Worldometers.
[Gambas:Video CNBC]
Resmi! Thailand Akhirnya Gunakan Vaksin AstraZeneca
(miq/miq)