Video
Resmi Beroperasi, Bank Syariah Indonesia Butuh Insentif Ini
Jakarta, CNBC Indonesia- 1 Februari 2021, Holding Bank BUMN Syariah atau PT Bank Syariah Indonesia (BSI) resmi beroperasi. Menurut Pakar Ekonomi Syariah, Muhammad Syafii Antonio, keberhasilan bank hasil penggabungan dari PT Bank BRI Syariah Tbk, PT Bank Syariah Mandiri (BSM), dan PT Bank BNI Syariah yang beraset Rp 240 Triliun akan sangat tergantung dari dukungan dari pemerintah dan respon dari masyarakat.
Syafii berpandangan bahwa sebagai bank terbesar ke-7 di Indonesia sekaligus bank 10 besar syariah besar di Dunia, maka BSI memiliki daya tawar yang besar. Lalu seperti apa pandangan pakar terhadap potensi pertumbuhan holding Bank BUMN Syariah ini? Dan apa saja yang dibutuhkan agar BSI bisa cepat bertumbuh? Selengkapnya simak dialog Exist In Exist dengan Pakar Ekonomi Syariah, Muhammad Syafii Antonio dalam Profit,CNBCIndonesia (Senin, 01/02/2021)