Foto
Meraba Al Quran Terkecil se-Dunia yang Berusia 5 Abad
H. Tubagus Muhammad Tamyiz memperlihatkan Al Quran mini miliknya saaat dijumpai di Masjid Jami Darussalam, Desa Pasir Jambu, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Selasa (14/5/2019). (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)
Al Quran berukuran 10 mm x 10 mm tersebut merupakan barang bersejarah peninggalan Pangeran Wijaya Kusuma, salah satu pahlawan dan anak Sunan Gunung Jati. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)
Menurut Tamyiz, Al Quran yang seluruh aksaranya ditulis tangan menggunakan tinta emas dan ditulis di atas lembaran kulit kayu itu adalah barang langka, karena hanya ada 7 dan salah satunya milik dia. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)
Tak hanya itu, keistimewaan lain dari Alquran kuno ini adalah usianya sudah 500an tahun. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)
Meski usianya sudah lima abad, kondisinya masih baik dan terawat. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)




