Negara dengan Jumlah Pasukan Aktif Terbanyak di Dunia, Ada RI?
Aristya Rahadian,
CNBC Indonesia
27 January 2026 16:36
Jakarta,CNBCIndonesia - Sumber daya manusia di militer, jenderal berpangkat tinggi hingga pasukan manusia, menjadi tonggak kekuatan militer suatu negara.
Berdasarkan data dari laporan Military Balance 2025 dari International Institute for Strategic Studies, Business Insider memberi peringkat negara-negara berdasarkan ukuran angkatan bersenjata aktif mereka dan mencantumkan anggaran pertahanan mereka, berdasarkan angka tahun 2024.
Ukuran angkatan bersenjata aktif adalah jumlah pasukan berseragam suatu negara: penerbang, tentara, pelaut, pasukan khusus, dan Marinir. Angkatan darat, khususnya, bergantung pada ukuran untuk merebut dan menduduki wilayah.