06:01
Video: Kredit UMKM-Ritel Masih Lesu, BPD Putar Otak Dorong Bisnis 2026
Jakarta, CNBC Indonesia- Ketua Umum Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (ASBANDA), Agus Haryoto Widodo optimistis terhadap prospek pertumbuhan bisnis perbankan di tahun 2026 dengan kinerja BPD yang tercatat masih sangat baik.
Meski demikian, masih tertahannya penyaluran kredit di 2025 yang pertumbuhannya tidak setinggi pertumbuhan dana pihak ketiga (DPK) menjadi tantangan yang harus dicari solusinya di 2026 ini.
Agus Haryoto Widodo menyebutkan daya beli kelas menengah yang belum pulih dan kehati-hatian dunia usaha dalam berekspansi menjadi tantangan perbankan. Hal ini tercermin dari pertumbuhan kredit masih ditopang sektor korporasi sementara sektor UMKM dan ritel yang menjadi fokus BPD masih mengalami tekanan.
Di sisi lain BPD mencermati arah kebijakan dan dampak efisiensi pemerintah terhadap sektor perbankan, oleh karena itu BPD perlu kreatif untuk dapat menggerakkan ekonomi daerah. Lalu seperti apa prospek dan tantangan bisnis BPD 2026?
Selengkapnya simak dialog Syarifah Rahma dengan Direktur Utama Bank Jakarta dan Ketua Umum Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (ASBANDA), Agus Haryoto Widodo dalam Power Lunch, CNBC Indonesia (Rabu, 14/01/2026)