Anggaran Masih Ada Rp783 T, Kementerian Bakal Jor-joran di Akhir Tahun
Jakarta, CNBC Indonesia-Pemerintahan Presiden Prabowo berupaya untuk mempercepat pencairan anggaran jelang tutup tahun 2025. Hingga akhir 2025, total anggaran pemerintah pusat yang tersisa adalah Rp783,8 triliun.
Hal ini disampaikan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto kepada Presiden Prabowo dalam rapat terbatas, Kamis (27/11/2025)
"Itu sampai hari ini Kementerian/Lembaga besar sudah sekitar 70%, dan diharapkan nanti pada saat di akhir tahun bisa mencapai 95%," kata Airlangga kepada wartawan.
Adapun belanja negara yang sudah keluar selama 10 bulan itu terdiri dari belanja pemerintah pusat Rp 1.879,6 triliun. Total anggaran keseluruhan tahun adalah Rp2.663,4 triliun.
Khusus untuk belanja pemerintah pusat yang sudah lebih tinggi dari realisasi tahun lalu, terdiri dari belanja kementerian atau lembaga (K/L) senilai Rp 961,2 triliun dan belanja non K/L Rp 918,4 triliun.
Percepatan anggaran ini kata Airlangga tentunya juga akan mendorong pertumbuhan ekonomi pada kuartal IV-2025 yang diperkirakan bisa lebih dari 5,5%. Anggaran juga akan diarahkan pada program prioritas pemerintah.
"Termasuk program-program unggulan Bapak Presiden, MBG, sekolah rakyat, cek kesehatan gratis, listrik pedesaan juga terus akan diakselerasi," jelasnya.
(emy/mij)