BYD Atto 1 Rp 195 Juta Pepet Air ev, Bos Wuling Bilang Begini

Ferry Sandi, CNBC Indonesia
25 July 2025 18:10
Kolase BYD dan Wuling Air EV. (CNBC Indonesia)
Foto: Kolase BYD dan Wuling Air EV. (CNBC Indonesia)

Jakarta, CNBC Indonesia - BYD menggemparkan pasar otomotif Indonesia dengan merilis Atto 1 yang harganya Rp 195 juta, setara dengan mobil low cost green car (LCGC). Mobil ini bakal berhadapan dengan banyak kendaraan lain, bukan hanya LCGC, namun juga BEV murah dari Wuling yakni Air ev.

Marketing Operation Director Wuling Motors Ricky Christian angkat suara terkait kerasnya persaingan mobil listrik di GIIAS 2025, termasuk berhadapan dengan BYD yang 'gila-gilaan' menentukan harga.

"Saya rasa, apalagi di ajang GIIAS ini, tahun ini, semua brand ingin memberikan yang terbaik untuk pasar Indonesia. Harapannya tentu ingin menumbuhkan pasar Indonesia. Seperti yang kita tahu, beberapa tahun ini market ada penurunan dan harapannya bisa tumbuh, lebih dari satu juta (unit penjualan) per tahun," katanya di GIIAS 2025, ICE-BSD, Jumat (25/7/2025).

Seperti diketahui, penjualan mobil tengah lesu belakangan, sepanjang semester I tahun ini penjualan anjlok 12,8%, karenanya masing-masing brand berlomba untuk merangsang penjualan dengan merilis kendaraan yang menarik konsumen.

BYD memperkenalkan kendaraan barunya BYD Atto 1 di Internasional Auto Show (GIIAS) 2025 DI Tangerang, Banten, Rabu (23/7/2025). (CNBC Indonesia/Tri Susilo)Foto: BYD memperkenalkan kendaraan barunya BYD Atto 1 di Internasional Auto Show (GIIAS) 2025 DI Tangerang, Banten, Rabu (23/7/2025). (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
BYD memperkenalkan kendaraan barunya BYD Atto 1 di Internasional Auto Show (GIIAS) 2025 DI Tangerang, Banten, Rabu (23/7/2025). (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

"Untuk harga, saya rasa setiap brand punya strategi masing-masing dan juga konsumen pasti melihat suatu produk secara keseluruhan. Tidak hanya harga, tapi mungkin juga kecocokan produknya, fitur-fitur yang didapatkan, layanan yang didapatkan, jadi saya rasa itu menjadi sebuah kesatuan untuk menentukan kendaraan apa yang dibeli," sebut Ricky.

Dari segi harga, Wuling Air ev varian termurah, yakni Air ev Lite Standard Range, dijual dengan harga Rp184 juta, sedangkan BYD Atto 1 dibanderol Rp 195 juta.

Meski demikian dari segi fitur sangat berbeda, misalnya baterai Atto 1 sebesar 30,08 kWh bisa digunakan untuk menempuh jarak hingga 300 km. Sementara itu, Wuling Air EV untuk sekali pengisian daya penuh dengan baterai 17,3 kWh hanya mampu menempuh jarak maksimal 200 km.

Apalagi dari dimensi yang terlihat kasat mata sangat jauh,Atto 1 memiliki panjang 3.925 mm, lebar 1.720 mm, dan tinggi 1.590 mm. Sedangkan Wuling Air EV memiliki dimensi panjang 2.974 mm, lebar 1.505 mm, dan tinggi 1.631 mm, terlihat kecil dan minimalis.


(fys/wur)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Mobil Listrik Air ev Terbakar di Bandung, Wuling Beri Komentar Begini

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular