
Momen Debat Panas Sri Mulyani Vs DPR, Soal Efisiensi Anggaran
cnbc indonesia, CNBC Indonesia
Rabu, 02/07/2025 12:20 WIB
Jakarta, CNBC Indonesia
Jakarta, CNBC Indonesia - Inilah momen 'debat panas' antara Menteri Keuangan RI Sri Mulyani dengan Wakil Ketua Komisi XI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Dolfie Othniel Frederic.
Momen ini terjadi saat Badan Anggaran DPR RI menggelar rapat kerja bersama Menteri Keuangan RI Sri Mulyani di Senayan, Jakarta, Selasa (1/7/2025).
Rapat ini membahas soal laporan realisasi semester 1 dan prognosis semester 2 pelaksanaan APBN tahun 2025 serta pembentukan panitia kerja perumus kesimpulan.
Dolfie mencecar Sri Mulyani soal adanya efisiensi yang justru membuat defisit APBN 2025 makin membengkak.