
Penambang Minta Bahlil Selesaikan MIP Batu Bara - Hilirisasi Bauksit
Jakarta, CNBC Indonesia- Plh Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Bauksit & Bijih Besi Indonesia, Ronald Sulistyanto menilai pergantian Menteri ESDM dari Arifin Tasrif kepada Bahlil Lahadalia sebagai hal biasa dan penambang memastikan akan mendukung penuh kepemimpinan Menteri ESDM terpilih.
Senada dengan penambang Bauksit, Ketua Indonesia Mining dan Energi Forum, Singgih Widagdo juga menilai reshuffle kabinet sebagai keputusan politis. Namun yang terpenting adalah arah kebijakan Menteri Bahlil Lahadalia untuk mengatasi berbagai permasalahan sektor ESDM salah satunya implementasi skema pungut salur batubara melalui Mitra Instansi Pengelola (MIP).
Seperti apa pandangan pelaku usaha tambang terhadap pergantian Menteri ESDM? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Ketua Komisi VII DPR RI, Sugeng Suparwoto serta Plh Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Bauksit & Bijih Besi Indonesia, Ronald Sulistyanto dan Ketua Indonesia Mining dan Energy Forum, Singgih Widagdo dalam Closing Bell,CNBCIndonesia (Senin, 19/08/2024)

-
1.
-
2.
-
3.