Sejumlah warga harus mengantri untuk mengambil air dari truk pengangkut air di La Calera, pinggiran Bogota, Kolombia, pada Selasa (16/4/2024). Kekeringan yang disebabkan oleh fenomena El Niño telah melanda Kolombia. Akibatnya, warga harus berburu untuk mendapatkan pasokan air bersih. (AP Photo/Fernando Vergara)
Warga terlihat antre dengan membawa ember dan galon untuk menampung air bersih yang sangat mereka perlukan dalam kehidupan sehari-hari. (AP Photo/Fernando Vergara)
Meskipun cuaca sangat panas, tak menyurutkan mereka untuk tetap antre demi mendapatkan air bersih. (AP Photo/Fernando Vergara)
Bahkan, terlihat seorang anak kecil yang mengantre sambil menggunakan payung. (AP Photo/Fernando Vergara)
Warga juga saling bergotong royong membawa seember air ke rumah masing-masing. (AP Photo/Fernando Vergara)