
Rudal Israel Hantam Lokasi Pos Militer Suriah
Rudal Israel menghantam sejumlah lokasi di provinsi Homs Suriah.

Tim penyelamat mencari korban yang selamat di bawah reruntuhan bangunan yang rusak, setelah rudal Israel menghantam sejumlah lokasi di provinsi Homs Suriah, 7/2/2024. (SANA/Handout via REUTERS)

Dilansir Reuters, serangan-serangan tersebut menargetkan pos-pos tentara Suriah dan sebuah pangkalan udara di daerah tersebut. (SANA/Handout via REUTERS)

Pertahanan udara Suriah menembak jatuh sejumlah rudal, kata media pemerintah, tanpa memberikan rincian mengenai sasaran yang diserang. (SANA/Handout via REUTERS)

Sumber militer kemudian mengatakan kepada media pemerintah bahwa ada beberapa korban jiwa dan orang-orang terluka serta kerusakan harta benda. (SANA/Handout via REUTERS)

Sejak serangan Hamas terhadap warga sipil dan tentara Israel pada 7 Oktober, Israel telah meningkatkan serangannya terhadap sasaran milisi yang didukung Iran di Suriah dan juga menyerang pertahanan udara tentara Suriah dan beberapa pasukan Suriah. SANA/Handout via REUTERS