
Bukan Rp10.000, Segini Harga Asli BBM Setara Pertalite

Jakarta, CNBC Indonesia - Sejumlah Badan Usaha Penyedia Bahan Bakar Minyak (BBM) di Indonesia resmi menaikkan harga BBM di SPBU per 1 Oktober 2023. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Vivo Energy Indonesia yang juga menaikkan produk BBM jenis Revvo 90 atau RON 90 setara Pertalite.
Adapun Vivo menaikkan harga BBM Revvo 90 menjadi Rp 12.500 per liter. Angka tersebut mengalami kenaikan dibandingkan harga di bulan September yang dipatok di level Rp 11.300 per liter.
Selain itu, Vivo juga menaikkan harga BBM jenis Revvo 92 atau setara BBM Pertamax menjadi Rp 15.080 per liter dari yang sebelumnya Rp 14.460 per liter di September. Kemudian BBM jenis Revvo 95 yang mengalami kenaikan menjadi Rp 16.150 per liter dari yang sebelumnya dipatok Rp 15.450 per liter.
Selain Vivo, Pertamina, Shell dan BP AKR juga telah melakukan penyesuaian harga. Berikut daftar harga BBM per liter terbaru di Pertamina, Shell, Vivo dan BP-AKR per 1 Oktober 2023:
Harga BBM Pertamina (Jabodetabek)
- Pertalite: Rp 10.000
- Pertamax: Rp 14.000
- Pertamax Turbo: Rp 16.600
- Dexlite: 17.200
- Pertamina Dex: Rp 17.900
- Pertamax Green 95: Rp 16.000
Harga BBM Shell (Pulau Jawa)
- Shell Super: Rp 15.380
- Shell V Power: Rp 16.350
- Shell V Power Diesel: Rp 17.920
- Shell V Power Nitro+: Rp 16.730
Harga BBM Vivo
- Revvo 90: Rp 12.500
- Revvo 92: Rp 15.080
- Revvo 95: Rp 16.150
Harga BBM BP AKR
- BP 92: Rp 14.580
- BP Ultimate: Rp 16.350
- BP Diesel: Rp 17.240
(pgr/pgr)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Bukan Rp10.000/Liter, Segini Harga Asli BBM Pertalite..
