Data Terbaru: Peserta Tes CPNS 2023 Melonjak Jadi 484 Ribu

Jakarta, CNBC Indonesia - Peserta seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) terus meningkat. Kenaikan jumlah peserta terlihat dari calon pegawai negeri sipil (CPNS) maupun calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).
Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN) tanggal 29 September 2023 pukul 06.00 WIB yang dikutip CNBC Indonesia, Juamt (29/9/2023), total pelamar CPNS yang mendaftar mencapai 484.845.
PPPK Guru total pendaftarnya mencapai 313.277, PPPK tenaga kesehatan sebesar 164.828 dan PPPK Teknis 272.400.
Ini naik cukup signifikan dibandingkan data 26 September 2023, di mana CPNS 340.696. PPPK Guru total pendaftarnya mencapai 245.907, PPPK tenaga kesehatan sebesar 97.987 dan PPPK Teknis 163.417.
Pendaftaran CASN 2023 telah dibuka sejak Rabu malam (20/9/2023) melalui sscasn.bkn.go.id. Untuk seleksi CASN tahun ini, pemerintah membuka 572.496 formasi yang terdiri dari 72 instansi pemerintah pusat sebanyak 78.862 ASN, dan pemerintah daerah 493.634 ASN.
![]() |
Secara lebih rinci, total formasi CASN di pemerintah pusat itu terdiri dari kebutuhan sebanyak 28.903 untuk CPNS dan 49.959 untuk PPPK. Adapun, di pemerintah daerah hanya dialokasikan khusus untuk PPPK dengan rincian sebanyak 296.084 PPPK Guru, 154.724 PPPK Tenaga Kesehatan, dan 42.826 PPPK Teknis.
![]() |
Instansi dengan menjadi incaran adalah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum - HAM) dengan 15.097 pendaftar CPNS. Selanjutnya Setjen Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) 11.534 pendaftar CPNS dan Kejaksaan Agung (MA) 8.605 pendaftar CPNS.
(mij/mij)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Video: Pengangkatan CPNS Ditunda