Jokowi Buka-bukaan: Airlangga Sudah Setor Nama Calon Menpora

News - Emir Yanwardhana, CNBC Indonesia
20 March 2023 11:42
Rapat terbatas terkait PPKM yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, pada Senin, 18 Juli 2022. (Dok: Biro Pers Sekretariat Presiden) Foto: Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (18/7/2023). (Dokumentasi BPMI Sekretariat Presiden)

Jakarta, CNBC Indonesia - Presiden Joko Widodo mengaku sudah menerima kandidat menteri pemuda olahraga dari Ketua Umum Partai Golongan Karya Airlangga Hartarto. Kendati demikian, belum diputuskan siapa yang akan menjabat sebagai menpora menggantikan Zainudin Amali yang mundur beberapa waktu lalu.



"Menpora belum diputuskan tapi nama-nama dari Pak Ketua Golkar sudah ke kita. Tapi belum diputuskan, belum saya putuskan," ujar Jokowi di Gedung Dhanapala Kemenkeu, Jakarta, Senin (20/3/2023).

"Nama yang masuk ada. Nanti Pak Ketua Golkar saja," lanjutnya.

Jokowi bilang kalau kriteria menpora versinya adalah sosok yang muda.

Pekan lalu, Jokowi mengatakan kalau dirinya sudah menyetujui pengunduran Amali dari posisi menpora. Amali hendak fokus menjadi Wakil Ketua Umum I PSSI.

Usai meresmikan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu, Kesiman Kertalangu, Denpasar, Bali, Senin (13/3/2023), Jokowi belum mau membeberkan sosok yang akan menggantikan Politisi Partai Golkar itu. Namun, kepala negara menjelaskan menpora saat ini akan diisi sementara oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy.

"Plt-nya pak Menko PMK," kata Jokowi.


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Menpora Antar Surat Resign ke Mensesneg, Senin Bertemu Jokowi


(miq/miq)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading