RI Siapkan Bantuan Bagi Korban Gempa Turki & Suriah

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah Republik Indonesia akan segera mengirimkan bantuan kepada korban bencana gempa bumi di Turki dan Suriah. Saat ini masih dalam tahap persiapan.
"Saya tadi yang diperintah untuk segera menyiapkan bantuan bencana di Suriah dan Turki," ujar Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (8/2/2023).
Namun saat ini belum bisa dipastikan kapan bantuan itu akan dikirimkan, karena masih akan dirapatkan terlebih dahulu.
Begitu juga mengenai jenis bantuan yang akan dikirimkan ke dua negara itu belum bisa dipastikan, termasuk juga tenaga tenaga kesehatan melihat masih perlu koordinasi terkait kebutuhan dari dua negara tersebut.
"Tenaga kesehatan kita lihat kebutuhan makanya ini akan koordinasi dulu dengan pemerintah Suriah dan Turki apa sih yang dibutuhkan," kata Muhadjir.
Sebelumnya, Jokowi memang sudah merencanakan mengirimkan bantuan korban gempa di Turki dan Suriah. Hal tersebut disampaikan dalam keterangan pers di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (7/2/2023).
"Ini sedang disiapkan bantuannya oleh Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan, dan juga oleh Kementerian Sosial, baru disiapkan dan segera akan dikirim secepatnya. Ini tadi pagi masih mencari pesawat," katanya.
Untuk diketahui, gempa bumi yang terjadi di negara Turki dan Suriah telah menelan ribuan korban tewas.
[Gambas:Video CNBC]
Video: Turki Gempa, 3 WNI Terluka
(miq/miq)