Video
Ini Nih "Biang Kerok" Minyakita Langka & Mahal di Pasar
Jakarta, CNBC Indonesia- Tak meratanya distribusi minyak gorek rakyat atau minyakita disebut Sekjen Induk Koperasi Pedagang Pasar (Inkoppas), Ngadiran menjadi penyebab langkanya minyakita di pasar tradisional.
Ngadiran juga mengatakan produksi minyakita dari produsen kemungkinan masih normal namun distribusi yang banyak ke ritel modern menjadikan pasokan ke pasar rakyat menjadi terbatas.
Sementara Ketua Bidang Luar Negeri Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit (GAPKI), Fadhil Hasan memastikan pasokan CPO ke perusahaan minyak goreng sudah sesuai dengan kebutuhan sehingga kemungkinan persoalan minyakita langka ada di distribusi.
Seperti apa kondisi pasokan dan harga Minyakita? Selengkapnya simak Shinta Zahara dengan Ketua Bidang Luar Negeri Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit (GAPKI), Fadhil Hasan dan Sekjen Induk Koperasi Pedagang Pasar (Inkoppas), Ngadiran dengan Tim Riset CNBC Indonesia, Maesaroh dalam Squawk Box,CNBCIndonesia (Jum'at, 03/02/2023)