FOTO

Penampakan Kios-kios Mal Pinggir DKI Ditinggal Pemiliknya

News - CNBC Indonesia/Tri Susilo, CNBC Indonesia
31 January 2023 17:55
Suasana lorong kios-kios kosong tanpa pemilik di Mall Central Business District (CBD) Ciledug, kota Tangerang, Selasa (31/1/2023). 

Suasana lorong kios-kios kosong tanpa pemilik di Mall Central Business District (CBD) Ciledug, kota Tangerang, Selasa (31/1/2023). Dampak pandemi Covid-19 membuat bisnis di segala sektor merosot. Tak terkecuali bisnis ritel. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Kios-kios yang di lelang juga tak hanya dialami oleh Pusat Perbelanjaan yang berlokasi di tengah kota Jakarta saja tapi juga dialami oleh Pusat Perbelanjaan yang berada di pinggir Jakarta ini. Pantauan CNBC Indonesia dilokasi kios-kios kosong berada di Mall CBD Ciledug yang juga merupakan sentral perbelanjaan antara Jakarta dan Tangerang. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Lampu-lampu diarea kios mati, hingga tulisan "Disewakan atau Dijual" menghiasi setiap kios-kios kosong. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Salah atau petugas kebersihan mengungkapkan "dasarnya mall ini sepi semenjak covid itu, dari situ mulai pemilik kios mulai berjualan online dan Kios-kios ini hanya untuk gudang si penyewa" ungkapnya. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Tak ada satupun penjual atau penyewa kios yang membuka lapaknya, hanya beberapa petugas kebersihan yang lalu lalang dilokasi ini. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Beberapa kios mulai mengalami kerusakan hingga rolingdoor terbuka menganga. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)

Foto Lainnya
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terkait
    spinner loading