
Potret Pengalihan Arus Lalu Lintas di Malam Pergantian Tahun
Petugas Polisi lalu lintas bersama dishub memasang pembatas lalu lintas saat penutupan jalan untuk car free night di Senayan, Jakarta, Sabtu, (31/12/2022).

Petugas Polisi lalu lintas bersama dishub memasang pembatas lalu lintas saat penutupan jalan untuk car free night di Bundaran Senayan, Jakarta, Sabtu, (31/12/2022). (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)

Car Free Night yang digelar saat malam pergantian tahun nanti oleh Pemprov DKI Jakarta. (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)

Polisi pun melakukan rekayasa lalu lintas atau pengalihan arus lalu lintas untuk menghindari kemacetan. (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro juga menurunkan 1.500 personel untuk mengatur lalu lintas selama pesta malam tahun baru. (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)

Penutupan arus lalu lintas dilakukan pada pukul 20.00 WIB hingga 01.00 WIB. (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)

Masyarakat yang ingin merayakan tahun baru di Sudirman-Thamrin diimbau menggunakan transportasi umum. (CNBC Indonesia / Muhammad Sabki)