Breaking News

Gempa Magnitudo 6,2 Mengguncang Jember

CNBC Indonesia TV, CNBC Indonesia
06 December 2022 14:28

Jakarta, CNBC Indonesia - Gempa magnitudo (M) 6,2 mengguncang wilayah Jember, Jawa Timur.

Berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejumlah wilayah merasakan dampak gempa ini, termasuk Pulau Bali.

Gempa M 6,2 ini terjadi pada pukul 13.07.48 WIB. Titik koordinat gempa berada di 10,75 LS dan 133,42 BT.

Gempa berpusat di laut 284 km barat daya Jember dengan titik kedalaman 10 km.

BMKG melaporkan gempa M 6,2 ini tidak berpotensi tsunami. BMKG mengimbau masyarakat berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.



Tags

Related Videos
Recommendation
  • 1.
    Loading...
  • 2.
    Loading...
  • 3.
    Loading...