Kasihan, Pesaing Avanza Ini Terjungkal Gegara Mobil Murah

Jakarta, CNBC Indonesia - Memasuki bulan Agustus 2022, persaingan antar mobil terlaris semakin sengit. Ketika Honda Brio mampu menempati peringkat pertama penjualan selama semester I 2022 dengan menjual 27.738 unit, ternyata posisinya langsung disalip oleh Toyota Avanza satu bulan berselang atau di Juli 2022.
Pada bulan tersebut, total penjualan Januari-Juli Avanza mencapai 32.879 unit. Sedangkan Brio tergeser menjadi posisi kedua dengan 31.773 unit. Memasuki Agustus, posisi Avanza semakin tidak terkejar dengan menjual 39.909 unit sedangkan Brio harus puas berada di bawahnya dengan menjual 36.369 unit.
Yang tidak disangka, mobil komersial Suzuki Carry Pick Up berada di posisi tiga besar dengan menjual Up 34.835 unit. Penjualannya hanya terpaut 1.534 unit dari Brio di posisi satu strip di atasnya.
Mobil pick up tersebut bahkan mampu mengalahkan Toyota Kijang Innova yang berada satu strip di bawahnya dengan menjual 30.254 unit.
Posisi kelima ditempati Toyota Sigra yang menjual 29.870 unit.
Capaian mobil murah ramah lingkungan (Low Cost Green Car/ LCGC) ini bahkan mampu mengalahkan pesaing Avanza, Mitsubishi Xpander yang terpental ke posisi keenam. Angka penjualan Januari-Agustus 2022 mobil ini mencapai 29.654 unit. Angka tersebut sudah termasuk Mitsubishi Xpander Cross.
Dari enam mobil yang masuk ke dalam 6 besar mobil terlaris, tercatat hanya Daihatsu Sigra dan Mitsubishi Xpander yang belum pernah menjadi peringkat pertama mobil terlaris bulanan.
Nama lainnya seperti Avanza sudah 4x menempati peringkat pertama mobil terlaris, disusul Honda Brio 2x, sedangkan Suzuki Carry PU dan Toyota Kijang Innova masing-masing 1x menguasai peringkat pertama mobil terlaris bulanan.
Berikut mobil terlaris Januari-Agustus 2022:
1. Toyota Avanza: 39.909 unit
2. Honda Brio: 36.369 unit
3. Suzuki Carry Pick Up: 34.835 unit
4. Toyota Kijang Innova: 30.254 unit
5. Toyota Sigra: 29.879 unit
6. Mitsubishi Xpander (termasuk Xpander Cross): 29.654 unit.
7. Toyota Rush: 28.613 unit.
8. Daihatsu Gran Max Pikap : 28.909 unit
9. Toyota Veloz : 21.439 unit
10. Honda BR-V : 19.775 unit
[Gambas:Video CNBC]
Sempat Jadi Primadona, Ini yang Bikin Avanza Tak Selaris Dulu
(dce)