"Biasanya lima liter kira jual tiga ratus, tiga setengah tapi sekarang modalnya aja lebih dari lima ratus jadi jual enam setengah, tujuh ratus paling murah ya enam ratus, sedangkan air zam-zam satu liter dijual seratus lima puluh sebelumnya seratus bisa," sambung Dewi. Di toko ini juga menjual paketan kecil oleh-oleh yang terdiri dari kacang dan air zam-zam 150ml yang juga mengalami kenaikan dari Rp 15.000 menjadi Rp. 20.000. Dewi bercerita saat ini penjualannya belum naik secara signifikan namun ia berharap saat para jemaah haji pulang nanti penjualannya akan naik .(Cnbc Indonesia/Andrean Kristianto)