GIIAS 2021

Harga Lexus Turun 1/2 Miliar, Outlander Diskon Rp 240 Juta!

Ferry Sandi, CNBC Indonesia
17 November 2021 14:20
Mitsubishi juga menampilkan mobil hybridnya yakni Outlander PHEV. Mobil ini memiliki perpaduan mesin bensin berkubikasi 2.400 cc model Atkinson Cycle, motor listrik, dan baterai. Untuk mesin 2.400 cc memiliki tenaga sebesar 99 Kw atau 132 tk dengan torsi puncak 211 Nm. Sedangkan motor listrik pada penggerak roda depan mampu menghasilkan daya 60 kw dengan daya jelajah 45 kilometer. Sementara pada bagian belakang mampu menghasilkan daya yang sedikit lebih besar, yakni 70 kw atau sekitar 93 tk. Mobil ini dibanderol seharga Rp 1.289.000.000. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)
Foto: Mitsubishi juga menampilkan mobil hybridnya yakni Outlander PHEV. (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Jakarta, CNBC Indonesia - Mobil-mobil ramah lingkungan banyak mengalami diskon pajak sehingga ada penurunan harga jual mobil baru. Sebelumnya Lexus LM-350 didiskon sampai Rp 500 juta karena diskon pajak PPnBM, selebihnya ada mobi lainnya.

Mitsubishi Motors Krama Yudha Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menyatakan masih memberikan diskon besar untuk mobil hybrid terbaik mereka, Outlander PHEV di GIIAS 2021 hingga Rp 241 Juta.

"Masih sama seperti kemarin, kami menawarkan harga Outlander PHEV yang sangat menarik Rp 889 juta dari harga Rp 1,13 miliar. Kendaraan bisa dilihat GIIAS 2021 dengan harga spesial," ujar Deputy Group Head Sales and Marketing Planning and Operation PT MMKSI, M Arwani.

Di kesempatan yang sama, Mitsubishi sadar betul banyak masyarakat yang kesulitan melihat Mitsubishi New Xpander karena pembatasan pengunjung ke GIIAS 2021, untuk itu Mitsubishi siap menggelar lokal launching di 25 kota.

"Di GIIAS 2021 kami menghadirkan produk baru. Ini untuk memberikan kesempatan buat kustomer melihat langsung. Tapi ada pembatasan pembatasan tertentu karena Covid-19 tidak semua customer bisa datang. Mulai minggu depan kami akan melaksanakan agenda local lauching di 25 kota dan diikuti aktivitas exhibition di mall. Diharapkan customer bisa banyak yang merasakan dan melihat langsung mobil tanpa ada kesulitan yang berarti," ujar Arwani.

Mitsubishi New Xpander ditawarkan dalam berbagai kelebihan, berikut kelebihan yang ditawarkan:

1. Electric Parking Brake with Brake Auto Hold

Fitur ini menjadi yang kali pertama diterapkan di segmen low MPV. Fitur Electric Parking Brake (EPB) akan menghilangkan tuas rem parkir, sehingga area konsol tengah jadi lebih bersih. Selain bikin tampilan interior jadi lebih sederhana, Electric Parking Brake juga lebih canggih karena bisa menjalankan fitur Brake Auto Hold, di mana saat terjebak kemacetan Anda tidak perlu lagi menahan pedal rem terus menerus. Cukup aktifkan fitur ini, maka mobil berhenti total saat pedal rem diinjak, dan cukup injak pedal gas lagi untuk kembali melaju. Kedua fitur ini ada di varian Ultimate dan Sport CVT.

2. Transmisi CVT (Continuously Variable Timing) Baru

Hal baru lainnya di Mitsubishi New Xpander adalah sistem transmisi CVT yang menggantikan transmisi matic torque converter. MMKSI mengklaim performa CVT di mobil ini memberikan keseimbangan terbaik, antara akselerasi yang maksimal dan tajam layaknya transmisi AT 8 percepatan, serta lebih efisien bahan bakar, dan menghadirkan perpindahan level kecepatan yang lebih smooth atau halus.

Untuk mesinnya tetap sama ya, 1.5L MIVEC DOHC 16 Valve dengan spesifikasi Euro4, yang menghasilkan output tenaga puncak 105 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 141 Nm pada 4.000 rpm

Baca selengkapnya di GIIAS 2021: Serbu! Mitsubishi Kasih Diskon Rp 241 Juta untuk Mobil PHEV


(hoi/hoi)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Harga Mobil Lexus Rontok Parah, Setahun Turun Ratusan Juta!

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular