Kasus 18 Juli 2021
Kabar Baik 29.264 Sembuh Covid, Tapi Kasus Aktif Melonjak!

Jakarta, CNBC Indonesia - Kabar baik jumlah pasien sembuh akibat Covid-19 sampai dengan Minggu (18/7/2021), bertambah sebanyak 29.264 orang. Sehingga, secara keseluruhan, jumlah pasien yang sembuh mencapai 2.261.658 orang.
Di sisi lain, penambahan kasus pada hari ini tercatat sebanyak 44.721 kasus, turun dari penambahan kasus sehari sebelumnya, Sabtu (17/7/2021) sebanyak 51.952 kasus. Dengan demikian, sampai dengan hari ini, akumulasi kasus positif mencapai 2.877.476 kasus.
Secara rinci, provinsi DKI Jakarta masih menjadi provinsi dengan angka penambahan kasus tertinggi di tanah air, yakni sebanyak 9.128 kasus, disusul Jawa Barat sebanyak 7.777 kasus baru. Selanjutnya, Jawa Timur sebanyak 5.726 kasus tambahan.
Pilihan Redaksi |
Sementara itu, jumlah pasien yang meninggal bertambah akibat Covid-19 bertambah menjadi 1.093 orang dan secara akumulasi mencapai 73.582 orang di Indonesia.
Sampai dengan hari ini, jumlah kasus aktif Covid-19 mencapai 542.236 orang atau bertambah sebanyak 14.364 dengan spesimen sebanyak 192.918 orang dan suspek sebanyak 253.785 orang.
Artinya kasus aktif ini yang tertinggi selama pandemi di Indonesia, sehari sebelumnya 527.872 ada kasus aktif. Kasus aktif saat ini setara 3 kali lipat dari puncak kasus aktif pada gelombang I Covid-19 di Indonesia Januari-Februari lalu.
Provinsi yang mencatatkan angka kematian tertinggi ialah Jawa Timur sebanyak 328 orang, disusul Jawa Tengah 179 orang dan DKI Jakarta sebanyak 158 orang. Sedangkan, Jawa Barat sebanyak 91 kematian.
Menurut data Kementerian Kesehatan, jumlah masyarakat yang telah divaksin dosis pertama mencapai 41.673.464 orang atau telah bertambah 404.837 orang dan vaksinasi dosis kedua sebanyak 16.274.150 orang, bertambah 56.295 orang. Adapun, target vaksinasi masyarakat Indonesia seluruhnya sebanyak 208.265.720 penduduk untuk mencapai kekebalan kelompok.
[Gambas:Video CNBC]
Varian Corona India di Kudus, Menkes: Penularan Cepat Sekali!
(hoi/hoi)