Warga antre untuk penyuntikan vaksin Covid-19 Sinovac di salah satu zona merah di kawasan Tangerang, Rabu (23/6/2021). (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Pemerintah Kebupaten Tangerang, Banten, mempercepat vaksinasi Covid-19 kepada masyarakat umum, khususnya di zona merah penularan, dengan target 300 orang per hari. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Pantauan CNBC Indonesia di lokasi, warga sangat antusias dengan kebijakan ini. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Simpen (84) merasa senang ketika sudah divaksin. "Alhamdulillah saya sudah divaksin," jelasnya. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Pada vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan secara serentak itu, pemerintah setempat akan memprioritaskan terlebih dahulu wilayah zona merah dengan memaksimalkan peran fasilitas kesehatan di Kubupaten Tangerang. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Terkait dengan kenaikan kasus Covid-19 saat ini, Pemkab Tangerang telah menginstruksikan seluruh jajaran rumah sakit umum daerah (RSUD), rumah sakit swasta maupun puskesmas untuk memantau langsung apabila terjadi lonjakan guna segera dikendalikan. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)
Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar menuturkan, pihaknya terus melakukan kegiatan vaksinasi seiring dengan datangnya stok vaksin dari pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi Banten. Dia berharap pemerintah pusat dapat menambah distribusi vaksin ke Provinsi Banten, khususnya wilayah Kabupaten Tangerang. (CNBC Indonesia/Tri Susilo)