Ratusan orang di London menikmati makan dan minum bersama untuk pertama kalinya dalam beberapa bulan ketika pemerintah melonggarkan lockdown setelah program vaksinasi Covid-19 Inggris yang dianggap sukses. AP/Alberto Pezzali
Pemerintahan Perdana menteri Boris Johnson mengizinkan pub dan restoran untuk melayani kelompok kecil pelanggan di luar ruangan. AP/Alberto Pezzali
Bar Skylight di timur ibu kota dipenuhi dengan obrolan dan tawa, menyambut normalisasi Inggris yang telah mengalami salah satu lockdown terpanjang di dunia. AP/Alberto Pezzali
Dikutip dari Reuters, Rabu (14/4/2021), toko-toko dan penata rambut juga diizinkan buka, karena bisnis Inggris berusaha melepaskan diri dari pandemi dan kembali beroperasi setelah lockdown. Sektor perhotelan termasuk yang paling terpukul. AP/Alberto Pezzali
Skylight mengaku beroperasi dengan kapasitas 50% karena aturan jarak sosial dan mengharuskan orang untuk memindai aplikasi pelacakan Covid-19 nasional pada saat kedatangan mereka. Masker juga tetap harus dipakai sampai orang-orang duduk di meja mereka. Namun terlihat, sebagian orang sepertinya melakukan pelanggaran protokol kesehatan. AP/Alberto Pezzali
Setelah memberlakukan pembatasan paling berat dalam sejarah masa damai Inggris, Perdana Menteri Boris Johnson mengatakan pembukaan kembali adalah "langkah besar" menuju kebebasan. Tetapi, ia mendesak orang agar tetap berperilaku bertanggung jawab karena virus corona masih menjadi ancaman. AP/Alberto Pezzali