Motor melintas di samping spanduk sosialisasi perluasan kawasan ganjil-genap di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (2/7/2018). Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek bersama Dirlantas Polda Metro Jaya menggelar uji coba pembatasan kendaraan bermotor dengan sistem ganjil genap. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Perluasan pembatasan kendaraan bermotor dengan sistem ganjil genap dilakukan selama Asian Games 2018. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Sistem ganjil genap itu diberlakukan di ruas jalan Jl. Jenderal Sudirman, Jl. MH Thamrin, Jl. Ahmad Yani, Jl DI Panjaitan, Jl. MT Haryono, Jl. Gatot Subroto, sebagian Jl. S Parman, Jl. Rasuna Said, Jl. RA Kartini, Jl. Metro Pondok Indah hingga Jl. Benyamin Sueb. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Pertugas akan melakukan sosialisasi hingga 31 Juli mendatang dan selama waktu tersebut tidak ada penilangan. Tindakan penilangan akan dilakukan oleh petugas pada 1 Agustus 2018 (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Pemberlakuan ganjil genap tersebut berbeda dengan pemberlakuan ganjil genap yang telah diterapkan sebelumnya. Sistem itu akan diterapkan selama 15 jam dari Senin hingga Minggu dimulai pukul 06.00 WIB sampai 21.00 selama Asian Games. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)