Bank Indonesia (BI) dan International Monetary Fund (IMF) hari ini menggelar High Level International Conference bertajuk "New Growth Models in a Changing Global Landscape" di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa (27/2/2018). (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Acara ini merupakan rangkaian acara jelang penyelenggaraan Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group (IMF-WBG AM) 2018 di Nusa Dua, Bali, Oktober mendatang. (foto : CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Gubernur BI Agus Martowardojo mengatakan, kondisi Indonesia semakin membaik di mata investor. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Menteri Keuangan Sri Mulyani (kedua kanan) bersama Direktur Pelaksana Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde (dari kiri) menjadi panelis saat acara High Level International Conference, (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Dalam diskusi panel, Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan pemerintah mendukung para startup serta melindungi masyarakat dan data sambil tetap menjaga pertumbuhan inovasi. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Managing Director IMF Christine Lagarde memuji pencapaian positif yang telah diperoleh Indonesia dalam beberapa tahun terakhir, antara lain dalam bidang ekonomi dan bidang sosial. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Dalam sesi diskusi, konferensi tingkat tinggi ini membahas isu penyesuaian kerangka kebijakan negara-negara dalam menghadapi kondisi makroekonomi dan struktural terkini. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
Dengan kehadiran pembicara internasional yang kompeten di bidangnya, konferensi juga mengupas pengalaman berbagai negara dalam mempersiapkan diri menghadapi tren global di masa mendatang. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)
IMF-WBG AM 2018 pada Oktober mendatang, akan menghadirkan sekitar 15.000 pengunjung ke Indonesia, yang berasal dari tokoh dan praktisi ekonomi, organisasi, serta media massa internasional. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)