Road to CNBC Indonesia Awards

Aldiracita Jadi Top Integrated Investment Services

Khoirul Anam, CNBC Indonesia
Rabu, 27/09/2023 15:45 WIB
Foto: Aldiracita Sekuritas Indonesia Raih Penghargaan " Top Integrated Investment Services"(CNBC Indonesia TV)

Jakarta, CNBC Indonesia - Media ekonomi terbesar dan terintegrasi, CNBC Indonesia, menggelar Road to CNBC Indonesia Awards 2023 Best Securities and Fund Managers sebagai bentuk apresiasi terhadap sektor jasa keuangan. Terutama dalam keberhasilannya menghadapi kondisi ketidakpastian masih membayangi perekonomian global pada tahun ini.

Adapun untuk kategori Top Integrated Investment Services, Road to CNBC Indonesia Best Securities and Fund Managers diberikan kepada PT Aldiracita Sekuritas Indonesia. Penghargaan ini diserahkan secara langsung kepada Direktur PT Aldiracita Sekuritas Indonesia Heri Indarno.

"Kami ucapkan terima kasih kepada CNBC Indonesia atas penghargaan ini dan penghargaan ini kami dedikasikan kepada seluruh karyawan Aldiracita, kepada anak perusahaan kami, dan stakeholder kami," kata Heri dalam Road to CNBC Indonesia Best Securities and Fund Managers, Rabu (27/9/2023)


Untuk diketahui, saat ini Aldiracita Sekuritas memiliki beberapa produk jagoan seperti Investment Banking, Fixed Income, saham, dan layanan advisory kepada investor. Berbagai produk yang di bawah naungan Aldiracita dapat memenuhi kebutuhan di pasar modal dan menjadi one stop solution financial market.

Aldiracita aktif dalam penjaminan obligasi dan menargetkan emiten-emiten yang memiliki tingkat investasi atau yield yang baik. Dipastikan emiten-emiten tersebut telah dipilih secara selektif sehingga bisa menjadi pilihan masyarakat.

Selain produk, 
Aldiracita secara rutin mengadakan literasi kepada masyarakat melalui komunitas, sehingga pengetahuan masyarakat bisa meningkat. Adapun tantangan yang biasanya ditemukan saat melakukan edukasi adalah pengetahuan dasar, seperti jenis instrumen dan risiko investasi. 


(bul/bul)
Saksikan video di bawah ini:

Video: Saham Cuan Cepat Bikin IHSG Naik, Fundamental Ditinggal