Video
AS Diterpa Krisis Perbankan, Rupiah Bisa Terus Menguat?
Jakarta, CNBC Indonesia- Nilai tukar Rupiah berhasil menguat di tengah sentimen kenaikan suku bunga acuan The Fed 25 Bps dalam FOMC Maret 2023. Mata Uang Garuda saat ini berada di posisi Rp 15.100/USD
Advisor Treasury & Capital Market Bank BJB, Jhon Habibie Barus menyebutkan krisis perbankan di AS telah mendorong keyakinan pasar terhadap langkah The Fed yang diproyeksi akan lebih dovish, dampaknya indeks dolar akan melemah dan mata uang global lain termasuk Rupiah menguat.
Seperti apa analisis pergerakan Rupiah di tengah sentimen krisis perbankan Rupiah? Selengkapnya simak dialog Bramudya Prabowo dengan Advisor Treasury & Capital Market Bank BJB, Jhon Habibie Barus dan Head of Fixed Income Sucorinvest Asset Management, Dimas Yusuf dalam Squawk Box,CNBC Indonesia (Selasa, 28/03/2023)