Jreng! Robert Kiyosaki Ramal Emas US$ 5.000 Lima Tahun Lagi

Mentari Puspadini, CNBC Indonesia
09 February 2023 18:14
Robert Kiyosaki, dok Basabali.org
Foto: Robert Kiyosaki, dok Basabali.org

Jakarta, CNBC Indonesia - Penulis buku keuangan terkenal 'Rich Dad Poor Dad Robert Kiyosaki berbagi prediksinya tentang harga emas saat ekonomi global masih berjuang melawan ancaman kenaikan suku bunga dan tingkat inflasi yang tinggi.

Kiyosaki menyoroti logam mulia adalah aset investasi yang menjanjikan, mengingat, aset seperti emas kemungkinan besar akan naik dalam beberapa waktu ke depan.

Dalam acara radio The Rich Dad pada 18 Januari 2023, Kiyosaki sempat menyinggung bahwa harga emas mencapai level tertingginya hampir $2.000 dalam beberapa pekan terakhir. Ia pun memproyeksikan bahwa target harga logam kuning berikutnya adalah $5.000/ounce.

"Saya pikir perhentian berikutnya adalah $5.000 untuk emas. Dan mungkin butuh lima tahun lagi. Jika Anda tidak memiliki emas dan fisik, emas dan perak, Anda harus memilikinya sekarang," kata Kiyosaki, dikutip dari artikel Finbold.com, Kamis, (9/2/2023).

Selanjutnya, Kiyosaki menunjukkan bahwa investor harus bisa menghitung potensi logam mulia dengan mengamati akumulasi emas yang terus berlanjut di sebagian besar negara Asia.


(RCI/dhf)
[Gambas:Video CNBC]
Next Article Robert Kiyosaki: Orang Miskin Jadi Kaya Jika Beli Aset Ini

Tags

Related Articles
Recommendation
Most Popular