Produsen Bir Bintang Bagi Dividen Rp 860 M

Market - Teti Purwanti, CNBC Indonesia
22 April 2022 15:01
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto) Foto: Ilustrasi Bursa Efek Indonesia (CNBC Indonesia/Andrean Kristianto)

Jakarta, CNCB Indonesia - PT Multi Bintang Indonesia Tbk (MLBI) akan membagi dividen sebesar Rp 860 miliar. Adapun nilai per sahamnya sekitar Rp 408,45.

Berdasarkan keterbukaan informasi, Jumat (22/4/2022), produsen Bir Bintang ini membukukan laba bersih Rp 665,85 miliar per akhir tahun lalu. Pada saat yang bersamaan, perusahaaan masih memiliki saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya senilai Rp 1,07 triliun dan total ekuitas Rp 1,09 triliun. Keduanya juga menjadi dasar perhitungan dividen.

Presiden Direktur Multi Bintang Indonesia, René Sánchez Valle menyatakan perusahaan mengalami peningkatan pertumbuhan dua digit di top line dan pertumbuhan tiga digit di bottom line. "Strategi komersial perusahaan cukup membuahkan hasil sepanjang tahun, didukung peningkatan efisiensi biaya dan pembukaan kembali sebagian kanal on premise," ujar Valle dalam keterangan resmi.

Salah satu strategi perseroan yaitu dengan meluncurkan produk barunya, Bintang Crystal, yang memiliki profil rasa lebih halus dan ringan yang digemari konsumen. Perseroan menyatakan Bintang Crystal yang diluncurkan sejak Juli 2021 ini turut mendorong kinerja Multi Bintang Indonesia selama enam bulan pertama penjualan, meski tidak disebutkan nominalnya.

Berikut jadwal pembagian dividen MLBI.

- Tanggal Cum Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi 28 April 2022

- Tanggal Ex Dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi 9 Mei 2022

- Tanggal Ex Dividen di Pasar Tunai 11 Mei 2022

- Tanggal Daftar Pemegang Saham (DPS) yang berhak atas
dividen tunai 10 Mei 2022

- Tanggal Pembayaran Dividen 20 Mei 2022


[Gambas:Video CNBC]
Artikel Selanjutnya

Astra Bagikan Dividen Total Rp 9,67 T atau Rp 239/Saham


(RCI/dhf)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

Terpopuler
    spinner loading
LAINNYA DI DETIKNETWORK
    spinner loading
Features
    spinner loading