Harga Minyak Turun Lagi, Gara-gara Xi Jinping Nih...
Hidayat Setiaji,
CNBC Indonesia
06 April 2022 07:27
Jakarta, CNBC Indonesia - Harga minyak dunia turun lagi pada perdagangan pagi hari ini. Padahal kemarin harga si emas hitam sempat naik.
Pada Rabu (6/4/2022) pukul 07:05 WIB, harga minyak jenis brent tercatat US$ 106,64/barel. Turun 0,83% dibandingkan posisi penutupan perdagangan hari sebelumnya.
Sementara yang jenis light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) harganya US$ 101,96/barel. Anjlok 1,28%.
Kemarin, harga minyak ditutup di zona hijau. Harga brent naik 3,01% ke US$ 107,53/barel.
Namun kenaikan harga minyak belum bisa menjadi tren, karena tidak bertahan lama. Hari ini, koreksi harga minyak terjadi akibat perkembangan pandemi virus corona (Coronavirus Disease-2019/Covid-19) di China yang kian mengkhawatirkan.
Next Page
Lockdown China Kian Keras
Pages
Tags
Related Articles
Recommendation
Most Popular